Berita
Mahfud MD Sebut Hasil Tim TGF Diduga Oknum Aparat Terlibat Kasus Penembakan Pendeta
AKTUALITAS.ID – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud Md menyebut ada dugaan keterlibatan oknum aparat dalam peristiwa penembakan Pendeta Yeremia Zanambani, di Intan Jaya, Papua. Mahfud MD mengatakan temuan tersebut berdasarkan dari laporan Tim Gabungan Pencari Fakta yang melakukan investigasi di lapangan. “Mengenai terbunuhnya Pendeta Yeremia pada 19 September 2020, info […]
AKTUALITAS.ID – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud Md menyebut ada dugaan keterlibatan oknum aparat dalam peristiwa penembakan Pendeta Yeremia Zanambani, di Intan Jaya, Papua.
Mahfud MD mengatakan temuan tersebut berdasarkan dari laporan Tim Gabungan Pencari Fakta yang melakukan investigasi di lapangan.
“Mengenai terbunuhnya Pendeta Yeremia pada 19 September 2020, info dan data yang didapat tim meninjukan dugaan keterlibatan oknum aparat,” kata Mahfud saat menggelar konferensi pers pada Rabu (21/10/2020).
Meski demikian, kata dia, tidak menutup kemungkinan diakukan oleh pihak ketiga. Pemerintah berjanji akan menyelesaikan kasus ini sesuai dengan hukum yang berlaku baik pidana maupun hukum administrasi negara.
“Sejauh menyangkut tindak pidana berupa kekerasan dan atau pembunuhan, pemerintah meminta Polri dan Kejaksaan untuk menyelesaikannya sesuai dengan hukum yang berlaku tanpa pandang bulu,” tandasnya.
“Adapun yang menyangkut hukum administrasi negara, Menko Polhukam menyerahkannya kepada institusi terkait untuk diselesaikan, agar mengambil tindakan seuai hukum yang berlaku pula,” lanjutnya.
-
JABODETABEK29/01/2026 12:30 WIBInfo Terkini Banjir Jakarta Siang Ini: Daftar RT dan Jalan Terdampak
-
POLITIK29/01/2026 10:00 WIBIstana Pastikan Tidak Ada Reshuffle Kabinet dalam Waktu Dekat
-
JABODETABEK29/01/2026 10:30 WIBBekasi Dikepung Banjir! Cek Daftar Titik Genangan di Pondok Gede hingga Bekasi Utara
-
JABODETABEK29/01/2026 08:30 WIBLuapan Ciliwung Bikin Jakarta Timur Banjir 150 CM, Ini Titik Lokasinya
-
EKBIS29/01/2026 11:30 WIBRupiah Melemah 0,32% ke Rp16.775 per Dolar AS, Ini Penyebabnya
-
JABODETABEK29/01/2026 15:30 WIBWaspada Hujan Panjang, Pemprov DKI Putuskan PJJ dan WFH Lanjut hingga 1 Februari
-
OASE29/01/2026 05:00 WIBSurah Al-Hijr: Amalan Al-Qur’an untuk Doa Rezeki dan Kesuksesan Perdagangan
-
OTOTEK29/01/2026 13:30 WIBHP Android Dicuri, Google Perketat Keamanan dengan Fitur Anti-Maling Terbaru

















