Berita
Pemimpin Hamas Berterima Kasih kepada Iran atas Bantuan Senjata Dalam Melawan Israel
Pemimpin kelompok militan Palestina, Hamas, Ismail Haniyah dalam siaran televisi dua hari lalu menyampaikan terima kasih kepada Iran atas bantuan senjata dan dana dalam konflik teranyar melawan Israel. Beberapa jam setelah kesepakatan gencatan senjata, Ismail Haniyah mengatakan Hamas akan tetap membela Yerusalem. “Yerusalem masih tetap menjadi sumber konflik,” kata dia, seperti dilansir laman Jerusalem Post. […]
Pemimpin kelompok militan Palestina, Hamas, Ismail Haniyah dalam siaran televisi dua hari lalu menyampaikan terima kasih kepada Iran atas bantuan senjata dan dana dalam konflik teranyar melawan Israel.
Beberapa jam setelah kesepakatan gencatan senjata, Ismail Haniyah mengatakan Hamas akan tetap membela Yerusalem.
“Yerusalem masih tetap menjadi sumber konflik,” kata dia, seperti dilansir laman Jerusalem Post.
Haniyah menyampaikan terima kasihnya kepada Republik Islam Iran yang tidak tanggung-tanggung dalam menyokong dana, senjata, dan dukungan teknis.
“Kami juga akan memanfaatkan bantuan dari negara Arab lainnya,” ujar Haniyah.
Pernyataan Haniyah sesuai dengan pesan yang disampaikan Pemimpin Spiritual Tertinggi Iran Ayatullah Ali Khamenei yang menyebut Iran tidak segan untuk mengangkat senjata membantu rakyat Palestina.
“Negara muslim harus dengan tulus ikhlas membantu rakyat Palestina, melalui bantuan militer, keuangan atau membangun kembali infrastruktur Gaza,” ujar Khamenei dalam pernyataannya, seperti dilaporkan Reuters.
Khamenei juga menyerukan warga muslim di seluruh dunia mendesak pemerintahan masing-masing untuk membantu rakyat Palestina dan mendesak agar Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu “didakwa oleh pengadilan independen internasional.”
Kementerian Luar Negeri Iran mengklaim Palestina mencatat “kemenangan bersejarah” atas pertempuran melawan Israel kali ini.
-
Olahraga24 jam lalu
Ruud van Nistelrooy Tinggalkan MU, Era Baru Ruben Amorim Dimulai
-
Jabodetabek2 jam lalu
Rabu, Layanan SIM Keliling Polda Metro Jaya di Lima Lokasi Jakarta
-
EkBis39 menit lalu
APBN Salurkan Rp463,1 Triliun untuk Pendidikan, Menkeu Sri Mulyani: Demi Indonesia Maju
-
Nasional9 jam lalu
Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Wakapolri Gantikan Agus Andrianto
-
OtoTek22 jam lalu
Samsung Siap Luncurkan Empat Model Galaxy S25 pada 2025
-
Nusantara8 jam lalu
Ternate Diguncang Gempa Magnitudo 5,5
-
Nusantara20 jam lalu
Relawan Kei: Pilih Pemimpin Papua untuk Tanah Papua, Kenapa Harus yang Lain?
-
Olahraga19 jam lalu
Ginting Absen di China Masters 2024 Akibat Cedera Pinggang