Berita
Wabah Flu Burung di Israel Tewaskan 2.000 Bangau Liar
Wabah flu burung menewaskan lebih dari 2.000 burung bangau liar di cagar alam di Israel utara. Jumlah bangau yang mati itu terbilang luar biasa tinggi untuk flu musiman. Melansir AFP, seorang spesialis di Otoritas Taman dan Alam Israel Ohad Hatsofe mengatakan sebanyak 10.000 bangau lainnya kemungkinan telah terinfeksi flu burung. Virus itu mempengaruhi Israel setiap […]

Wabah flu burung menewaskan lebih dari 2.000 burung bangau liar di cagar alam di Israel utara. Jumlah bangau yang mati itu terbilang luar biasa tinggi untuk flu musiman.
Melansir AFP, seorang spesialis di Otoritas Taman dan Alam Israel Ohad Hatsofe mengatakan sebanyak 10.000 bangau lainnya kemungkinan telah terinfeksi flu burung.
Virus itu mempengaruhi Israel setiap tahun, tetapi wabah tahun ini jauh lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya, kata Uri Naveh, seorang ilmuwan senior di otoritas tersebut.
Naveh menggambarkan jumlah bangau liar yang mati tersebut sebagai kejadian “luar biasa”.
Seperti setiap tahun, sekitar 100.000 burung bangau liar mencapai Israel sejak Oktober, sebagian besar berhenti di Lembah Hula, titik penting dalam jalur migrasi mereka menuju Afrika.
Lebih dari 40.000 bangau diperkirakan masih ada di daerah tersebut.
Kementerian Pertanian Israel mengatakan virus flu burung telah terdeteksi pada beberapa populasi ayam di Israel utara. Kementerian telah menangguhkan penjualan telur dari peternakan yang terkena dampak virus tersebut.
Virus flu burung H5N1 kecil kemungkinan menyebar di antara manusia, tetapi pernah terjadi wabah beberapa tahun silam.
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) virus H5N1 telah membunuh lebih dari 450 orang, terutama di Indonesia, Mesir dan Vietnam, sejak tahun 2003.
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
EKBIS23/04/2025 09:15 WIB
IHSG Tembus 6.605, Saham MAPA & INDF Jadi Top Gainers
-
POLITIK22/04/2025 20:30 WIB
Bawaslu Temukan Sejumlah Permasalahan di Sembilan Daerah Terkait PSU Pilkada 2024
-
EKBIS23/04/2025 08:30 WIB
Pertamina Turunkan Harga BBM Non-Subsidi Mulai Hari Ini, Rabu 23 April 2025
-
EKBIS23/04/2025 09:45 WIB
Rupiah Kembali Loyo Ditekan Sentimen Trump Soal The Fed
-
EKBIS23/04/2025 10:15 WIB
Kabar Gembira Investor Emas: Harga Antam Melonjak Tajam
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
NUSANTARA22/04/2025 22:30 WIB
2.371 KK Terdampak Akibat Banjir Bandar Lampung, BPBD Kerahkan Dapur Umum