Berita
Momen Ibu Iriana Jokowi Minum Teh dengan Madam Peng Liyuan

AKTUALITAS.ID – Ibu Iriana Joko Widodo (Jokowi) menerima jamuan minum teh bersama Madam Peng Liyuan, di Hotel Jinnui, Chengdu, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Kamis (27/07/2023).
Sebelum menuju lokasi minum teh, terlihat Madam Peng menunjukkan dan menjelaskan sejumlah koleksi guci dan kain yang ditampilkan di hotel tersebut.
Selain itu, Ibu Iriana juga diperlihatkan kegiatan meracik teh hijau. Di sana, terlihat juga Ibu Iriana turut melukis di mangkuk teh.
Setibanya di lokasi minum teh, Ibu Iriana dan Madam Peng yang keduanya mengenakan pakaian senada berwarna krem, terlihat duduk bersebelahan sambil berbincang dan menyaksikan pertunjukan penyajian teh.
Pertemuan akrab tersebut berlangsung sekitar 30 menit dan kemudian Ibu Iriana bersama Madam Peng melanjutkan kegiatan untuk menghadiri jamuan makan malam bersama Presiden Joko Widodo dan Presiden Xi Jinping.
Mendampingi Ibu Iriana dalam kegiatan tersebut yakni istri Duta Besar RI Beijing Sih Elsiwi Handayani Oratmangun. (Red)
-
EKBIS14/04/2025 11:30 WIB
Harga Kripto Terkini: Mayoritas Zona Merah
-
EKBIS14/04/2025 09:30 WIB
IHSG Cetak Kenaikan Solid! Sinyal Positif dari AS dan Dominasi Saham Grup Besar
-
EKBIS14/04/2025 12:45 WIB
Diplomasi Pertanian Jadi Sorotan, Presiden Prabowo Kenalkan Mentan Amran ke Raja Yordania
-
NASIONAL14/04/2025 15:45 WIB
Eks Menhub Budi Karya Kembali ‘Menghilang’ di Radar Kasus DJKA, KPK Ulur Waktu?
-
NASIONAL14/04/2025 07:00 WIB
Babak Baru Kasus Korupsi CPO: Kejagung Dalami Peran Hakim Pemberi Vonis Lepas
-
POLITIK14/04/2025 16:35 WIB
Pertemuan Prabowo-Megawati Akan Berlanjut, PDIP Siap Bersinergi
-
NASIONAL14/04/2025 17:34 WIB
Kasus Suap Hakim CPO: Hasbiallah Ilyas Soroti Buruknya Integritas Penegak Hukum
-
RAGAM13/04/2025 22:00 WIB
Ridwan Kamil Buka Suara soal Akun Instagram yang Diretas: “Itu Bukan dari Saya”