Berita
Gibran: Semua Capres Disandingkan Dengan Yenny Wahid akan Lebih Kuat Nilai Elektoralnya
AKTUALITAS.ID – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyebut Yenny Wahid sebagai sosok ideal untuk maju sebagai cawapres pada Pilpres 2024 nanti. Bahkan Gibran menyebut Yenny sebagai kandidat cawapres terkuat dibanding sosok lainnya.
Menurut Gibran, Yenny tidak hanya kuat jika dipasangkan dengan salah satu capres saja, semua capres akan menjadi lebih kuat nilai elektoralnya jika dipasangkan dengan putri mantan Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur itu.
“Mbak Yenny calon terkuat cawapres,” ujar Gibran kepada wartawan di Solo, Minggu (20/8/2023).
Putra dari Presiden Joko Widodo ini pun mengaku tidak keberatan mendukung Yenny Wahid jika nanti benar-benar menjadi calon wakil presiden di Pilpres 2024.
Kendati demikian, perihal dukung-mendukung, Gibran tetap akan menunggu perintah dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Harus sesuai dengan keputusan Ketum ya,” ucapnya.
Sebelumnya Yenny juga sudah pernah angkat suara perihal dirinya yang dilirik sejumlah parpol untuk menjadi cawapres pada gelaran Pilpres 2024.
Yenny mengaku tiga kelompok pengusung calon presiden sudah menjalin komunikasi dengan dirinya. Meski demikian, Yenny tidak menjabarkan lebih detail terkait bentuk komunikasi yang dilakukan sejumlah parpol pengusung presiden dengan dirinya.
“Ada, ketiganya ada komunikasi. Saya memiliki hubungan yang baik dengan ketiga bakal calon presiden,” ujar Yenny ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (21/8/2023).
Meski tidak menjelaskan secara detail, Ketum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) ini mengatakan, dirinya siap bilamana diminta untuk membuat perubahan positif di masyarakat melalui kebijakan publik.
“Ketika ada kesempatan ya kita harus bersedia, kalau memang cita-citanya adalah bekerja dalam bidang kebijakan publik,” ujarnya. [Yan Kusuma/Red]
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
NUSANTARA24/04/2025 12:30 WIB
Gunung Gede-Pangrango Buka Lagi, Tapi Ada Zona Terlarang untuk Pendaki
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik
-
NASIONAL24/04/2025 16:00 WIB
Kejagung Serahkan 10 Bundel Dokumen ke Dewan Pers
-
JABODETABEK24/04/2025 21:30 WIB
Peradi Bersatu Bakal Laporkan Roy Suryo CS ke Polda Metro Jaya Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
-
JABODETABEK24/04/2025 18:30 WIB
Dukcapil DKI Jakarta Raih Peringkat Pertama dalam Penilaian Kinerja
-
JABODETABEK24/04/2025 19:30 WIB
Polda Metro Jaya Klarifikasi Dugaan Penembakan di Grogol
-
NASIONAL24/04/2025 15:00 WIB
Yayasan Tanpa Izin di Batanghari Ditutup Densus 88 Karena Diduga Jaringan NII