Berita
Harga Beras di Bekasi Tembus Rp18 Ribu, Pedagang Keluhkan Sepi Pembeli

AKTUALITAS.ID – Harga beras di Pasar Baru, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi terus mengalami kenaikan. Tebaru, beras per kilogram kini tembus Rp18 ribu untuk tipe premium.
Salah seorang pedagang beras di Pasar Baru bernama Encep mengatakan, beras jenis medium berkisar harga Rp17 ribu hingga Rp16.500 per kilogram.
“Harga beras sekarang mah naik terus, harga jualnya mulai dari Rp16 ribu hingga Rp18 ribu per kilonya. Jenisnya antara IR 64 ama IR 42. Istilahnya ada yang bagus ada yang jelek harganya,” ucap Encep kepada wartawan, Senin (19/2/2024).
Encep menyebutkan, kondisi kenaikan harga beras di Pasar Baru Cikarang telah terjadi sejak dua bulan terakhir.
“Jenis IR 42 lumayan harga belinya Rp16 ribu dari sananya, beras biasa kemarin beli itu Rp15.500 sekarang sudah naik terus, kalau kemarin masih Rp13 ribu perkilo sekarang ya segitu Rp16 ribu per kilo,” jelasnya.
Imbas meroketnya harga beras ini, mengakibatkan omzet penjualan di toko milik Encep anjlok. Kondisi ini sangat terbalik dengan harga beras sebelum mengalami kenaikan.
Bila sebelumnya dapat menjual 5 kuintal beras, kini Encep hanya bisa menjual 3 hingga 2 kuintal beras saja.
“Ya mempengaruhi penjualan, udah sepi biasa kita habis 5 kuintal sekarang paling 2 sampai 3 kuintal, hampir 50 persen penurunannya,” keluhnya. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
JABODETABEK15/04/2025 05:30 WIB
Siapkan Payung! BMKG Prediksi Hujan di Jakarta Selatan dan Timur
-
EKBIS15/04/2025 11:30 WIB
Investor Kripto Tersenyum Lebar: Bitcoin dan Ethereum Kembali Menguat
-
EKBIS15/04/2025 09:40 WIB
Breaking! IHSG Melesat 1% ke Level 6.400 Dipicu Sentimen Global Positif
-
FOTO15/04/2025 08:17 WIB
FOTO: Halal Bihalal DPR RI
-
EKBIS15/04/2025 08:30 WIB
Stabil di Jual, Harga Buyback Emas Antam Terkoreksi Tipis
-
POLITIK15/04/2025 19:00 WIB
DPR: Pendirian Pangkalan Militer Asing Langgar Konstitusi dan Prinsip Politik Luar Negeri
-
JABODETABEK15/04/2025 20:00 WIB
Akhir April, Transjabodetabek Blok M–Alam Sutera Siap Diluncurkan
-
OASE15/04/2025 05:00 WIB
Jangan Hanya Minum Obat! Ini Doa dan Amalan Ketika Sakit Kepala dan Demam