Berita
Justin Hubner Siap Berjuang demi Kemenangan Timnas Indonesia

AKTUALITAS.ID – Justin Hubner, bek Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang baru saja bergabung dengan klub Liga Jepang Cerezo Osaka, menegaskan tekadnya untuk tidak mengecewakan pendukung Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam.
“Dengan begitu banyak orang yang akan menonton pertandingan ini, saya tidak bisa mengecewakan mereka,” ujar Justin seperti dikutip dari akun Instagram resmi Timnas Indonesia.
Hubner menyadari betapa pentingnya dukungan dari masyarakat Indonesia dalam pertandingan melawan Vietnam. “Kami akan berjuang dan melakukan segalanya untuk para pendukung yang menginginkan kemenangan,” tambahnya.
Menyambut tantangan menghadapi The Golden Star Warriors, Justin Hubner bersama rekan-rekannya bertekad menjadi lawan yang sulit dikalahkan bagi Vietnam.
“Kami sebagai tim berjuang tidak hanya untuk pendukung, tetapi juga untuk mencapai hasil yang membanggakan bagi kami sendiri,” tegasnya.
Dalam pesannya kepada masyarakat Indonesia, Hubner meminta dukungan terus mengalir untuk Timnas Indonesia.
“Teruslah mendukung kami dan bersama-sama kita akan mencapai banyak hal,” ujarnya penuh semangat.
Justin Hubner adalah salah satu dari 28 nama pemain yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua melawan Vietnam.
Pertandingan pertama akan berlangsung di Stadion GBK di Jakarta pada 21 Maret, diikuti oleh pertandingan di Stadion My Dinh di Hanoi pada 26 Maret. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
JABODETABEK14/03/2025
Jakarta Bebas Banjir? Normalisasi Ciliwung Targetkan Pengurangan Risiko Banjir 40 Persen