DUNIA
Topan Bebinca Sebabkan Ratusan Warga China Mengungsi

AKTUALITAS.ID – Topan Bebinca menerjang Shanghai pada Senin (16/9/2024), menyebabkan kehidupan masyarakat di sejumlah wilayah China terganggu parah, menurut laporan media pemerintah.
Badai tersebut menjadi yang terkuat yang menghantam pusat keuangan itu dalam 75 tahun terakhir, dan mendorong pemerintah setempat untuk mengeluarkan respons darurat Level III.
Topan Bebinca, topan ke-13 yang melanda China tahun ini, disertai angin berkecepatan hingga 42 meter per detik, menurut observatorium meteorologi pusat Shanghai.
Badai tersebut menerjang daratan di wilayah Lingang, Distrik Pudong, pada sekitar pukul 7.30 pagi waktu setempat.
Otoritas di Shanghai, yang berpenduduk hampir 25 juta jiwa, meliburkan kegiatan belajar dan mengajar, dan menghentikan layanan transportasi umum sebagai tindak pencegahan.
Lebih dari 414 ribu warga mengungsi saat kota tersebut bersiap menghadapi dampak badai.
Tim penyelamat, yang terdiri dari ratusan personel, telah dikerahkan dalam keadaan siaga tinggi untuk menghadapi potensi keadaan darurat. (Damar Ramadhan)
-
NASIONAL10/03/2025
Ridwan Kamil ‘Menghilang’ Saat Rumahnya Digeledah KPK, Lagi Ngopi di Mana, Kang?
-
OASE11/03/2025
Panduan Sholat Tarawih di Rumah bagi Perempuan, Lengkap dengan Niat dan Tata Cara
-
NASIONAL10/03/2025
Skandal MinyaKita: DPR Desak Penarikan Produk dan Usut Tuntas Kecurangan
-
MULTIMEDIA10/03/2025
FOTO: Driver Ojol Siap Terima Tunjangan Hari Raya Idul Fitri
-
JABODETABEK11/03/2025
Sampah Pascabanjir Bekasi Capai 5.538 Ton, Pemkot Gerak Cepat Bersihkan Kota
-
JABODETABEK10/03/2025
Waspada! Jakarta Dalam Status Siaga Banjir Akibat Cuaca Ekstrem Mendatang
-
MULTIMEDIA10/03/2025
FOTO: Raker Komisi II Bahas Persiapan PSU Pilkada 2024
-
NASIONAL10/03/2025
Kang Emil: Rumah Digeledah KPK? Ya Gitu deh, Pokoknya Kooperatif