Connect with us

EKBIS

Rupiah Menguat ke Rp 16.376 per Dolar AS Hari Ini

Aktualitas.id -

Ilustrasi, Dok: aktualitas.id

AKTUALITAS.ID – Rupiah mengalami penguatan signifikan di awal perdagangan hari ini, dengan nilai tukar mencapai Rp 16.376 per dolar Amerika Serikat (AS). Selasa (5/8/2025), rupiah spot dibuka di level tersebut, menguat 0,16% dibandingkan penutupan Senin (4/8/2025) yang berada di level Rp 16.401 per dolar AS. Alhasil, rupiah menduduki posisi sebagai mata uang dengan penguatan terbesar di rantai negara Asia.

Di pasar mata uang Asia, pergerakan bervariasi. Dolar Taiwan menjadi mata uang dengan pelemahan terdalam setelah terkoreksi 0,11%, diikuti oleh won Korea Selatan yang tertekan 0,07% dan dolar Singapura yang turun 0,02%.

Sementara itu, yen Jepang melemah tipis, disusul oleh ringgit Malaysia yang terkerek 0,11% dan peso Filipina menanjak 0,09%. Baht Thailand naik 0,14% dan yuan China naik 0,04%, sementara dolar Hongkong menguat tipis 0,001% terhadap dolar AS.

Secara teknikal, Reliance Sekuritas memprediksi IHSG hari ini akan melemah dan memperkirakan bergerak di kisaran support 7.394 dan resistance 7.524. Analisis teknikalnya menyatakan bahwa candle IHSG berbentuk black spinning top, tetapi masih di atas Moving Average (MA) 20, serta indikator Stochastic menunjukkan dead cross. “Dengan demikian, kami proyeksikan IHSG hari ini akan mengalami pelemahan,” tulis Reliance Sekuritas dalam risetnya. (Yoke Firmansyah/Mun)

TRENDING