JABODETABEK
Pramono Anung: Jakarta Butuh Penguatan Batin, Monas Terbuka untuk Umat
AKTUALITAS.ID – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan bahwa kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, terbuka untuk seluruh kegiatan positif, termasuk acara keagamaan.
“Monas terbuka bagi seluruh acara keagamaan. Itu sudah menjadi komitmen saya bersama Bang Doel (Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno),” ujar Pramono dalam keterangan resminya di Jakarta, Minggu (7/9/2025).
Pernyataan itu disampaikan usai menghadiri acara Jakarta Bersalawat yang digelar Majelis Taklim Nurul Musthofa di Plaza Selatan Monas, Sabtu (6/9/2025) malam. Acara tersebut digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah sekaligus doa bersama untuk bangsa Indonesia.
Menurut Pramono, Jakarta kini sudah kembali normal, sehingga masyarakat dipersilakan menghidupkan Monas dengan berbagai acara positif.
“Kami akan menjaga setiap kegiatan keagamaan dan kegiatan positif lainnya,” tegasnya.
Ribuan jamaah hadir dalam Jakarta Bersalawat yang diawali dengan shalat Magrib berjamaah, pembacaan Surat Yasin, tahlil, doa bersama, dan ditutup dengan lantunan salawat. Sejumlah ulama, habib, dan tokoh masyarakat turut hadir memimpin doa serta memberi tausiah.
Pramono mengaku antusias dengan kembalinya kegiatan keagamaan di Monas setelah cukup lama vakum. Menurutnya, kegiatan semacam ini mampu memperkuat iman, takwa, serta persaudaraan warga Jakarta.
“Setelah sekian lama kita menantikan kegiatan di Monas, ini momentum yang tepat. Jakarta sedang membutuhkan penguatan batin masyarakat untuk menjaga kota agar tetap aman dan kondusif,” ungkapnya.
Ia pun berharap Majelis Taklim Nurul Musthofa dapat terus menghadirkan kegiatan positif yang mempererat ukhuwah islamiyah dan menjaga persatuan di tengah masyarakat. (PURNOMO/DIN)
-
JABODETABEK29/01/2026 12:30 WIBInfo Terkini Banjir Jakarta Siang Ini: Daftar RT dan Jalan Terdampak
-
POLITIK29/01/2026 10:00 WIBIstana Pastikan Tidak Ada Reshuffle Kabinet dalam Waktu Dekat
-
JABODETABEK29/01/2026 10:30 WIBBekasi Dikepung Banjir! Cek Daftar Titik Genangan di Pondok Gede hingga Bekasi Utara
-
JABODETABEK29/01/2026 08:30 WIBLuapan Ciliwung Bikin Jakarta Timur Banjir 150 CM, Ini Titik Lokasinya
-
EKBIS29/01/2026 11:30 WIBRupiah Melemah 0,32% ke Rp16.775 per Dolar AS, Ini Penyebabnya
-
JABODETABEK29/01/2026 15:30 WIBWaspada Hujan Panjang, Pemprov DKI Putuskan PJJ dan WFH Lanjut hingga 1 Februari
-
OASE29/01/2026 05:00 WIBSurah Al-Hijr: Amalan Al-Qur’an untuk Doa Rezeki dan Kesuksesan Perdagangan
-
OTOTEK29/01/2026 13:30 WIBHP Android Dicuri, Google Perketat Keamanan dengan Fitur Anti-Maling Terbaru

















