NASIONAL
Prabowo Komitmen Membentuk Pemerintahan Bersih

AKTUALITAS.ID – Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk membentuk pemerintahan yang bersih sebagai upaya mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia. Pernyataan ini disampaikan dalam acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (2/11/2024)
Prabowo menegaskan, kemajuan negara hanya bisa dicapai melalui pemerintahan yang bersih dan berkeadilan, seraya mengutip pelajaran dari sejarah Ottoman. “Tidak ada negara yang berhasil tanpa pemerintahan yang bersih, tidak ada kemakmuran tanpa keadilan,” ujarnya.
Dalam pidatonya, Prabowo mengajak semua elemen masyarakat untuk bergabung dalam visinya membangun pemerintahan bersih. Ia menekankan bahwa siapapun yang tidak sepakat dengan tujuannya, dipersilakan untuk mundur.
Sebagai Presiden, Prabowo berjanji akan melindungi kekayaan bangsa dan menjadikan kesejahteraan rakyat sebagai prioritas utama, sesuai cita-cita para pendiri bangsa, termasuk Bung Karno, Bung Hatta, dan Jenderal Soedirman. (Damar Ramadhan)
-
MULTIMEDIA15/03/2025
FOTO: LRT Jakarta Gelar Kompetisi Menata Hijab
-
JABODETABEK15/03/2025
KPK Tangkap 8 Pejabat di Kabupaten OKU dalam Operasi Tangkap Tangan
-
JABODETABEK15/03/2025
Setelah Dipecat, Sandi Butar Butar Kembali Bekerja di Damkar Depok atas Perintah Gubernur Jabar
-
RAGAM15/03/2025
“F1”: Film Balap Penuh Aksi yang Siap Menggebrak Layar Lebar pada 2025
-
NASIONAL16/03/2025
Revisi UU TNI Picu Polemik, DPR: “jangan Khawatir Berlebihan”
-
RAGAM15/03/2025
Anak dengan Penyakit Ginjal Akut Bisa Sembuh Total, Ini Kata Pakar
-
OASE16/03/2025
Masjid Tjia Khang Hoo: Simbol Harmoni Islam dan Budaya Tionghoa di Jaktim
-
NASIONAL16/03/2025
Bazaar Murah Serentak! PAN Dorong Swasembada Pangan di Safari Ramadhan