Connect with us

Nasional

Prabowo Ajak Polri Berhemat dan Rayakan HUT Secara Sederhana

Published

on

AKTUALITAS.ID – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengeluarkan imbauan untuk jajaran kepolisian agar lebih berhemat dan efisien dalam penggunaan anggaran. Peringatan ini disampaikan saat apel Kasatwil Polri di Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah, pada Rabu (11/12/2024).

Dalam arahannya, Prabowo menekankan pentingnya mengurangi acara-acara yang bersifat seremoni, termasuk perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) kepolisian. “Sekali lagi, hemat, kurangi pemborosan. Kurangi seremoni, jangan terlalu banyak [perayaan] HUT HUT,” ujarnya.

Presiden juga menyarankan agar perayaan HUT kepolisian dilakukan secara sederhana, misalnya dengan mengadakan tumpengan di markas. “Kurangi perayaan ulang tahun. Sederhana saja tumpengan di markas,” tegasnya.

Prabowo menambahkan bahwa kepolisian harus selalu berpihak kepada rakyat dan membela kepentingan masyarakat. “Saya minta saudara-saudara, saya mengimbau, bukan atas nama Prabowo, tetapi atas nama rakyat Indonesia,” ungkapnya.

Ia berharap agar keberadaan kepolisian semakin profesional dan mampu menyelamatkan masa depan bangsa. “Dengan polisi yang kuat, militan, yang profesional, kita selamatkan masa depan kita. Kita selamatkan bangsa,” tutup Prabowo. (Yan Kusuma)

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id