OLAHRAGA
Tyson Janji Tak Akan Kalah dari Paul pada Pertarungan di Texas

AKTUALITAS.ID – Legenda tinju dunia, Mike Tyson, membuat pernyataan tegas jelang pertarungannya melawan bintang media sosial dan petinju kontroversial, Jake Paul. Dalam konferensi pers menjelang pertarungan yang dijadwalkan berlangsung di AT&T Stadium, Arlington, Texas, pada Jumat (15/11/2024), Tyson dengan yakin menegaskan bahwa dirinya tidak akan kalah dari petarung muda itu.
“Saya tidak akan kalah. Saya tidak akan kalah. Apakah kamu mendengar apa yang aku katakan?” tegas Tyson dalam wawancara, seperti dikutip dari MMA Fighting.
Sesi faceoff yang mempertemukan Tyson dan Paul berlangsung intens. Namun, pria berusia 58 tahun itu lebih memilih fokus untuk persiapan fisik daripada terlibat dalam adu mulut.
“Saya siap bertarung. Saya sudah mengatakan semua yang ingin saya katakan. Tidak ada lagi yang perlu dikatakan,” ujarnya singkat namun penuh keyakinan.
Pertarungan ini menjadi comeback Tyson setelah sebelumnya tampil di laga ekshibisi melawan Roy Jones Jr. Kini, sang “Iron Mike” siap kembali bertarung dalam laga profesional melawan Jake Paul yang lebih muda 30 tahun darinya. Perbedaan usia yang mencolok ini sempat memicu kekhawatiran dari para penggemarnya. Namun, Tyson menepis anggapan tersebut, dengan mengatakan bahwa kondisinya sekarang bahkan lebih prima dibanding dua dekade lalu.
Di sisi lain, Jake Paul tetap percaya diri bisa menghentikan Tyson sebelum pertandingan selesai. “Seseorang akan tertidur. Ini akan jadi perang. Kami berdua adalah pemukul berat. Ini tidak akan berlangsung selama 16 menit penuh,” ucap Paul penuh optimisme.
Para penggemar akan kembali melihat kedua petarung ini pada Kamis dalam sesi timbang badan yang disiarkan langsung di Netflix. Pertarungan Tyson-Paul ini dipastikan akan menjadi salah satu laga yang paling dinanti tahun ini, menyatukan legenda tinju dan bintang muda dalam pertarungan delapan ronde yang menjanjikan ketegangan hingga detik terakhir. (KAISAR/RAFI)
-
POLITIK26/04/2025 10:00 WIB
PPP Tahan Diri Beri Dukungan Prabowo di Pilpres 2029
-
RAGAM25/04/2025 23:00 WIB
Kemenekraf Siapkan Skema Royalti Digital, Dorong Ekosistem Musik yang Adil dan Modern
-
EKBIS26/04/2025 08:30 WIB
BREAKING! Harga BBM Resmi Turun per 26 April 2025, Ini Daftar Lengkapnya!
-
OASE26/04/2025 05:00 WIB
Maryam: Kisah Wanita Suci yang Kepergiannya Membuat Langit Berduka
-
EKBIS26/04/2025 19:00 WIB
RUPS PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk 2025: Kinerja, Pembagian Dividen dan Pergantian Dewan Komisaris
-
EKBIS26/04/2025 09:30 WIB
Harga Emas Antam Anjlok Rp 21.000 per Gram Sabtu 26 April 2025
-
RAGAM26/04/2025 00:01 WIB
Resmi Dilamar! Luna Maya dan Maxime Bouttier Siap Menikah di Bali
-
NASIONAL26/04/2025 11:00 WIB
Setneg Pastikan Belum Ada Usulan Resmi Soal Solo Jadi Daerah Istimewa