OLAHRAGA
Luis Enrique Pulang Kampung, PSG Siap Jegal Barca di Liga Champions

AKTUALITAS.ID – Duel panas bakal tersaji di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Kamis (2/10/2025) dini hari WIB. Paris Saint-Germain (PSG) bentrok dengan Barcelona di laga kedua Liga Champions 2025/2026.
Pelatih PSG, Luis Enrique, terang-terangan mengaku duel ini terasa spesial. Maklum, stadion itu disebutnya sebagai “rumah”.
“Saya senang bisa kembali. Saya habiskan banyak karier di sini, baik sebagai pemain maupun pelatih. Stadion ini indah, saya bahkan pernah main di Olimpiade 1992 di sini,” ujar Enrique di laman resmi PSG, Rabu (1/10/2025).
Enrique juga menilai gaya main PSG dan Barca punya kemiripan.
“Kuncinya adalah merebut kembali bola. Kalau mau menang, kami harus kuat secara mental,” tegasnya.
Catatan PSG di kandang Barca lumayan oke. Dua kunjungan terakhir mereka, Les Parisiens sukses pulang dengan kemenangan—termasuk pesta 4-1 di musim 2020/2021. Tapi jangan lupa, PSG juga pernah jadi bulan-bulanan di Camp Nou pada 2017. Kala itu Neymar cs bikin Barca menang gila-gilaan 6-1 dan PSG tersingkir dengan agregat 5-6.
Barca jelas bukan tanah asing buat Enrique. Delapan tahun ia pakai kostum Blaugrana sebagai pemain (1996–2004), cetak 108 gol dan bawa pulang tujuh trofi. Sebagai pelatih (2014–2017), ia sukses besar dengan sembilan gelar, termasuk treble winners 2015 bersama trio maut Messi-Suarez-Neymar (MSN).
Laga dini hari nanti bukan cuma sekadar pertandingan. Buat Enrique, ini nostalgia. Tapi buat PSG, ini saatnya memastikan Barca tetap jadi “milik masa lalu”. (YAN KUSUMA/DIN)
-
EKBIS02/10/2025 09:15 WIB
Harga Pangan Hari Ini: Turun dan Naik, Simak Daftar Lengkapnya
-
FOTO02/10/2025 18:27 WIB
FOTO: Presiden Prabowo Saksikan Demo Pasukan TNI AL di Teluk Jakarta
-
RAGAM02/10/2025 12:15 WIB
BSU Oktober 2025 Kapan Cair? Ini Jawaban Terbaru Kemnaker dan Cara Cek Status Penerima
-
DUNIA02/10/2025 08:00 WIB
Tanpa Pengawalan dan ‘Diteror’ di Laut Lepas, Nasib Armada Bantuan ke Gaza di Ujung Tanduk?
-
FOTO02/10/2025 19:27 WIB
FOTO: Diskusi Publik Menakar Kemandirian KPU Menyusun Regulasi Teknis
-
EKBIS02/10/2025 08:30 WIB
Cek Harga BBM Pertamina Terbaru 2 Oktober 2025: Ada Kenaikan?
-
DUNIA02/10/2025 12:45 WIB
Armada Bantuan Gaza Dicegat Israel, Greta Thunberg dan Aktivis Lainnya Ditahan
-
POLITIK02/10/2025 12:00 WIB
SAH! Menkum Supratman Teken SK Kepengurusan PPP Ketum Mardiono