OLAHRAGA
Mesir Melangkah ke Semifinal Piala Afrika 2025
AKTUALITAS.ID – Juara bertahan Piala Afrika, Pantai Gading harus mengakui keunggulan Timnas Mesir setelah takluk dengan skor 2-3 pada laga perempat final Piala Afrika 2025 di Stadion Adrar, Minggu (11/1/2026) dini hari WIB.
Dengan kemenangan itu Timnas Mesir memastikan langkah ke semifinal yang akan berhadapan dengan Timnas Senegal.
Tiga gol Mesir dicetak oleh Omar Marmoush, Rami Rabia, dan Mohamed Salah. Sementara Pantai Gading mencetak gol melalui bunuh diri El Fatouh dan Guela Doue, demikian yang dilansir laman resmi CAF.
Mesir tampil agresif dan langsung membuka keunggulan pada menit ke-4. Omar Marmoush sukses merebut bola di depan kotak penalti Pantai Gading sebelum melepaskan tembakan keras yang tak mampu diantisipasi kiper Yahia Fofana.
Gol cepat tersebut memberi kepercayaan diri bagi The Pharaohs. Keunggulan Mesir bertambah pada menit ke-32.
Ramy Rabia mencatatkan namanya di papan skor lewat sundulan akurat ke sudut kanan gawang, memaksimalkan umpan sepak pojok Mohamed Salah.
Pantai Gading berusaha bangkit dan berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-40.
Gol tersebut tercipta akibat gol bunuh diri Ahmed Fatouh yang salah mengantisipasi umpan silang dan justru membelokkan bola ke gawang sendiri. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Mesir kembali menjauh. Mohamed Salah mencetak gol pada menit ke-52 setelah menuntaskan umpan silang Emam Ashour dari sisi kanan dengan sepakan terukur ke sisi kiri gawang Pantai Gading.
Pantai Gading belum menyerah. Mereka kembali menipiskan jarak pada menit ke-73 melalui Guela Doue yang memanfaatkan kemelut di depan gawang Mesir usai situasi sepak pojok.
Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, Mesir mampu mempertahankan keunggulan 3-2 berkat permainan disiplin di lini belakang.
Mohamed Salah dan kawan-kawan dijadwalkan menghadapi Senegal pada laga semifinal yang akan digelar Kamis (15/1) pukul 00.00 WIB.
(Purnomo/goeh)
-
DUNIA27/01/2026 15:00 WIBKapal Induk AS Tiba di Timur Tengah, Kemlu Iran: Agresi Washington Akan Berakhir Menyakitkan
-
JABODETABEK27/01/2026 16:00 WIBSoal Penangkapan Pedagang Es Gabus, Anggota TNI-Polri Beri Klarifikasi
-
RAGAM27/01/2026 14:30 WIBWaspada! 14 Wilayah di Indonesia Terancam Gempa Megathrust
-
POLITIK27/01/2026 17:30 WIB9 Nama Disetujui Jadi Anggota Ombudsman 2026-2031, Dalam Rapat Paripurna DPR RI
-
NUSANTARA27/01/2026 18:30 WIBPenyeludupan 70 Ton Daging Beku dari Singapura Berhasil Digagalkan
-
RAGAM27/01/2026 19:00 WIBTom Cruise Kembali ke AS Usai Beberapa Tahun Tinggal di Inggris
-
POLITIK28/01/2026 11:00 WIBDPP Prima: Ambang Batas 0 Persen Wujud Nyata Demokrasi Pancasila
-
NASIONAL27/01/2026 18:00 WIBAwas! Jangan Coba-coba Konsumsi Gas Tertawa “Whip Pink”

















