Connect with us

NASIONAL

Dukung Megawati Kembali Jadi Ketum, Kader PDIP Gelar Aksi Cap Jempol Darah 

Aktualitas.id -

Ilustrasi. Cap jempol darah (Antara)

AKTUALITAS.ID – Kader dan simpatisan PDI Perjuangan (PDIP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menunjukkan komitmen dan loyalitas mereka terhadap Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, melalui aksi simbolik cap jempol darah. 

Aksi yang digelar di depan kantor DPC PDIP Tangsel, BSD, pada Sabtu (11/1/2025), ini juga menjadi bentuk dukungan agar Megawati terus memimpin partai untuk periode 2025-2030.

Ketua DPC PDIP Tangsel, Wanto Sugito, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari mimbar demokrasi untuk menyampaikan aspirasi dan kesetiaan kader kepada partai dan pemimpin mereka. 

“Kami, Banteng-Banteng Tangsel, menyatakan satu komando di bawah Ibu Megawati Soekarnoputri. Beliau adalah simbol soliditas dan ideologi partai yang kami junjung tinggi,” ujar Wanto.

Kegiatan ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 PDIP yang mengusung tema Satyam Eva Jayate atau “Kebenaran Pasti Menang.” Acara tersebut diwarnai dengan potong tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur dan komitmen untuk terus menjaga soliditas partai di tengah tantangan politik jelang kongres.

“Kami siap melawan siapa pun yang mencoba merusak soliditas PDIP, baik di tingkat pusat maupun daerah. Banteng Tangsel selalu berada di garis depan untuk mempertahankan kehormatan partai,” tegas Wanto, yang juga dikenal sebagai mantan aktivis reformasi 1998.

Acara ini turut dihadiri oleh tokoh senior PDIP, Panda Nababan, yang memberikan pesan tegas mengenai pentingnya menjaga demokrasi di Indonesia. Menurut Panda, aksi cap jempol darah ini adalah simbol keberanian kader PDIP dalam menghadapi segala bentuk ancaman terhadap partai dan demokrasi.

“Megawati Soekarnoputri adalah pemimpin ideologis yang selalu memikirkan keberlanjutan Indonesia Raya. Jika ada pihak yang mencoba merusak demokrasi atau soliditas PDIP, banteng-banteng akan bergerak serentak untuk melawan,” ungkap Panda dengan penuh semangat.

Aksi ini menjadi bukti nyata semangat kader PDIP Tangsel dalam menjaga marwah partai dan mendukung kepemimpinan Megawati Soekarnoputri. Dengan semangat Satyam Eva Jayate, mereka meyakini bahwa kebenaran dan keadilan akan selalu menang di tengah dinamika politik bangsa. (NAUFAL/RIHADIN)

TRENDING