Berita
Satu Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf, Ketua MPR Minta Pemerintah Adaptif Hadapi Pandemi
AKTUALITAS.ID – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo meminta pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin semakin adaptif dan inovatif, khususnya dalam menghadapi pandemi Covid-19. Hal itu menanggapi satu tahun pemerintahan Presiden Jokowi di periode keduanya. “Terus adaptif dan inovatif dalam memimpin negara ini khususnya dalam menghadapi masa pandemi covid-19 saat ini,” kata politikus […]

AKTUALITAS.ID – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo meminta pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin semakin adaptif dan inovatif, khususnya dalam menghadapi pandemi Covid-19. Hal itu menanggapi satu tahun pemerintahan Presiden Jokowi di periode keduanya.
“Terus adaptif dan inovatif dalam memimpin negara ini khususnya dalam menghadapi masa pandemi covid-19 saat ini,” kata politikus yang akrab disapa Bamsoet, Senin (19/10).
Bamsoet meminta kementerian dan lembaga meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi. Khususnya Kementerian Sosial untuk mengoptimalkan program bantuan sosial.
“Khususnya kepada Kementerian Sosial/Kemensos, sebagai tulang punggung pemberian bantuan sosial/bansos, agar pemanfaatan program pemerintah melalui jaring sosial dapat terus dioptimalkan,” ucapnya.
Politikus Golkar ini mengingatkan pemerintah terus mengedepankan kesehatan masyarakat dan menyelamatkan ekonomi nasional. Dengan cara dan strategi yang fleksibel, cepat dan tepat, dan mengoptimalkan pelaksanaan program Penyelamatan Ekonomi Nasional (PEN).
Selain itu, Presiden Jokowi diingatkan untuk meningkatkan sumber daya manusia, pembangunan infrastruktur dan penyederhanaan regulasi dan birokrasi melalui reformasi birokrasi dan transformasi ekonomi.
“Dikarenakan kelima hal tersebut merupakan lima program prioritas Jokowi-Ma’ruf di masa lima tahun kepemimpinan mereka,” kata Bamsoet.
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
JABODETABEK14/03/2025
Jakarta Bebas Banjir? Normalisasi Ciliwung Targetkan Pengurangan Risiko Banjir 40 Persen