Berita
Macron Sebut Kejahatan Terorisme Islam, Pogba Disebut Mundur dari Timnas Prancis
AKTUALITAS.ID – Paul Pogba dikabarkan mundur dari timnas Prancis sebagai bentuk kekecewaan terhadap pernyataan kontroversial Presiden Emmanuel Macron. Republica melaporkan, Pogba memutuskan mundur dari timnas Prancis tak lama setelah Presiden Macron mengatakan kejahatan terorisme Islam harus ditindak tegas. Komentar Macron muncul sebagai respons dari kasus pemenggalan Samuel Paty, seorang guru yang dibunuh setelah menunjukkan karikatur […]
AKTUALITAS.ID – Paul Pogba dikabarkan mundur dari timnas Prancis sebagai bentuk kekecewaan terhadap pernyataan kontroversial Presiden Emmanuel Macron.
Republica melaporkan, Pogba memutuskan mundur dari timnas Prancis tak lama setelah Presiden Macron mengatakan kejahatan terorisme Islam harus ditindak tegas.
Komentar Macron muncul sebagai respons dari kasus pemenggalan Samuel Paty, seorang guru yang dibunuh setelah menunjukkan karikatur Nabi Muhammad kepada para muridnya.
Sebanyak tujuh orang didakwa terkait kematian Paty yang berprofesi sebagai guru sejarah tersebut.
Macron kemudian mengeluarkan pernyataan yang dianggap menyinggung umat muslim dengan kalimat, “Islam adalah agama yang sedang mengalami krisis di seluruh dunia”.
Pernyataan Macron memicu reaksi dari berbagai tokoh muslim di dunia, termasuk Pogba. Gelandang Manchester United itu dikenal sebagai sosok muslim yang taat.
Lihat juga: 3 Nazar Khabib Usai Hajar Gaethje di UFC 254
Media-media Prancis mengabarkan gelandang yang ikut andil mengantar Les Bleus juara Piala Dunia 2018 itu memutuskan mundur dari timnas sebagai bentuk kemarahan terhadap pernyataan Macron.
Meski demikian, hingga saat ini baik Pogba maupun Asosiasi Sepak Bola Prancis belum mengonfirmasi kabar tersebut.
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
DUNIA16/11/2025 14:00 WIBKetegangan Meningkat, China Larang Warganya ke Jepang
-
NUSANTARA16/11/2025 13:30 WIBPria Dianiaya Mertua dan Keluarga Istri karena Cekcok Rumah Tangga
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
POLITIK16/11/2025 15:00 WIBPersatuan Rakjat Desa: Sejarah Partai Politik Sunda di Pemilu 1955 dan Perannya di Parlemen
-
RAGAM16/11/2025 15:30 WIBCara Mengecilkan Perut Buncit dengan Cepat dan Sehat
-
RIAU16/11/2025 16:00 WIBDragbike di Sirkuit Sport Center, Cara Efektif Dirlantas Polda Riau Cegah Aksi Balapan Liar
-
EKBIS17/11/2025 09:30 WIBIHSG dan LQ45 Kompak Menguat Pagi Ini (17/11), Investor Uji Resisten 8.400

















