Berita
Dua Roket Dari Jalur Gaza Berhasil Dicegat Israel
Dua roket dilaporkan meluncur dan menargetkan selatan Israel pada Sabtu (14/11) malam. Militer Israel menyebutkan kedua roket itu datang dari Jalur Gaza, Palestina. Hingga kini belum ada laporan langsung terkait kerusakan atau cedera akibat tembakan roket tersebut. Militer setempat menuturkan salah satu roket memicu sirine keamanan di kota pesisir Israel, Ashdod, berbunyi. Ashdod berjarak sekitar […]
Dua roket dilaporkan meluncur dan menargetkan selatan Israel pada Sabtu (14/11) malam.
Militer Israel menyebutkan kedua roket itu datang dari Jalur Gaza, Palestina. Hingga kini belum ada laporan langsung terkait kerusakan atau cedera akibat tembakan roket tersebut.
Militer setempat menuturkan salah satu roket memicu sirine keamanan di kota pesisir Israel, Ashdod, berbunyi. Ashdod berjarak sekitar 64 kilometer dari Jalur Gaza.
“Sistem pertahanan rudal Iron Dome Israel melakukan pencegatan sesuai dengan standar prosedur,” bunyi pernyataan militer Israel pada Minggu (15/11).
Dikutip AFP, seorang juru bicara militer mengatakan dua roket itu lebih dulu jatuh sebelum sempat dicegat oleh sistem anti-rudal Israel.
Namun, juru bicara tersebut tidak dapat memastikan apakah roket jatuh di daerah berpenghuni atau tidak.
Serangan roket ini berlangsung beberapa hari setelah peringatan pembunuhan pemimpin senior kelompok Jihad Islam yang bermarkas di Gaza, Baha Abu Al-Ata.
Ata tewas akibat serangan udara Israel di rumahnya di Gaza pada 12 November 2019.
Selain Jihad Islam, sejumlah kelompok pemberontak yang berbasis di Palestina juga kerap meluncurkan serangan roket dan propaganda lainnya ke Israel.
-
Multimedia17 jam lalu
FOTO: Pratikno Pimpin Rapat Persiapan Libur Nataru
-
Olahraga21 jam lalu
Indomaret dan LavAni Siap Bertarung di Grand Final Livoli Divisi Utama 2024
-
POLITIK3 jam lalu
KPU Ingatkan Pemilih Pilkada Gunakan Hak Suara Sesuai Alamat e-KTP
-
Ragam52 menit lalu
Herbalife Luncurkan Varian Rasa Baru F1 Shake Mix Cafe Latte, Pilihan Praktis untuk Gaya Hidup Sehat
-
Ragam24 jam lalu
Lady Gaga Siap Guncang Coachella 2025: “Malam Penuh Kekacauan” di Padang Pasir
-
EkBis23 jam lalu
KAI Properti Resmikan Topping Off Ceremony Proyek Hunian Modern “KAI Living Gondangdia”
-
Nasional7 jam lalu
DPR Minta Polri Tinjau Ulang Aturan Penggunaan Senjata Api Usai Kasus Penembakan di Solok Selatan
-
Nasional6 jam lalu
Usulan Penghapusan Sistem Zonasi PPDB Sedang Dikaji Mendikdasmen