Connect with us

Berita

Awal Maret 2021, 50 Kamera ETLE Baru Bakal Terpasang di Jakarta

AKTUALITAS.ID – Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo menyebutkan, penambahan 50 kamera tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) akan dimulai bulan Maret 2021 ini. “Rencananya mungkin minggu kedua atau ketiga Maret 2021,” ujar Sambodo kepada wartawan, Kamis, (4/2/2021). Kata Sambodo, setelah 50 kamera, penambahan di Jakarta akan […]

Aktualitas.id -

AKTUALITAS.ID – Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo menyebutkan, penambahan 50 kamera tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) akan dimulai bulan Maret 2021 ini.

“Rencananya mungkin minggu kedua atau ketiga Maret 2021,” ujar Sambodo kepada wartawan, Kamis, (4/2/2021).

Kata Sambodo, setelah 50 kamera, penambahan di Jakarta akan terus dilakukan. Sebab, lanjut dia, semakin banyak kamera ETLE akan semakin bagus dalam penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas (lantas) di Ibu Kota.

Apalagi, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memiliki program polisi lalu lintas tidak lagi melakukan penilangan konvensional.

“Karena kalau semua titik sudah ada ETLE tentu akan mempermudah tugas anggota lantas di lapangan. Sehingga anggota dapat lebih fokus ke pengaturan lalu lintas, tidak kepada penangkap pelanggaran karena penangkap pelanggaran sudah oleh kamera,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mengajukan permohonan penambahan kamera tilang elektronik atau E-TLE (Electronic Traffic Law Enforcement) di Ibu Kota. Hingga saat ini sudah ada 57 kamera E-TLE yang dipasang di Jakarta.

TRENDING