Berita
Pada Juli 2021, Penjualan Eceran Membaik
AKTUALITAS.ID – Hasil survei Bank Indonesia (BI) memperkirakan penjualan eceran secara bulanan membaik pada Juli 2021. Ini diindikasikan oleh berkurangnya kontraksi Indeks Penjualan Riil (IPR) dari minus 12,8 persen pada Juni menjadi minus 8,3 persen pada Juli. BI dalam pernyataan yang dikutip dari situs resmi mereka menyatakan ada beberapa faktor pendukung perbaikan penjualan eceran. Salah satunya dari […]
AKTUALITAS.ID – Hasil survei Bank Indonesia (BI) memperkirakan penjualan eceran secara bulanan membaik pada Juli 2021. Ini diindikasikan oleh berkurangnya kontraksi Indeks Penjualan Riil (IPR) dari minus 12,8 persen pada Juni menjadi minus 8,3 persen pada Juli.
BI dalam pernyataan yang dikutip dari situs resmi mereka menyatakan ada beberapa faktor pendukung perbaikan penjualan eceran. Salah satunya dari perbaikan permintaan kelompok makanan, minuman dan tembakau.
Perbaikan itu sejalan dengan strategi penjualan secara daring ataupun pesan antar. Meski membaik, secara tahunan, penjualan eceran Juli 2021 masih minus 6,2 persen.
Itu terutama terjadi pada kelompok peralatan informasi dan komunikasi, barang budaya dan rekreasi, dan subkelompok sandang.
Dari sisi harga, responden BI memprakirakan tekanan inflasi pada September cenderung menurun dan pada Desember diprakirakan meningkat lagi.
Indeks Ekspektasi Harga Umum (IEH) pada September sebesar 112,7, menurun dari bulan sebelumnya, didukung pasokan yang cukup karena distribusi barang yang lancar.
Sementara itu, IEH Desember sebesar 129,3, lebih tinggi dari capaian pada bulan sebelumnya sebesar 119,9 didorong oleh tingginya permintaan dan berkurangnya ketersediaan barang saat HBKN Natal dan persiapan Tahun Baru.
-
OTOTEK24/11/2025 12:30 WIBWaspada! 15 Aplikasi Berbahaya yang Dapat Mencuri Data Pribadi dan Informasi Finansial
-
EKBIS24/11/2025 08:30 WIBPertamina Umumkan Harga BBM Terbaru 24 November 2025: Cek di Sini
-
JABODETABEK24/11/2025 05:30 WIBBMKG: Cuaca Jakarta pada 24 November 2025 Cenderung Berawan
-
EKBIS24/11/2025 10:00 WIBNilai Tukar Rupiah Melemah di Senin Pagi, Dolar AS Menguat
-
EKBIS24/11/2025 11:30 WIBEmas Antam Turun Harga, Berikut Harga Emas Batangan Terbaru
-
JABODETABEK24/11/2025 07:30 WIBPelayanan SIM Keliling di Jakarta: 5 Titik Lokasi yang Bisa Dikunjungi
-
EKBIS24/11/2025 09:31 WIBPasar Saham Asia-Pasifik Menguat, IHSG Naik 0,52% di Awal Pekan
-
POLITIK24/11/2025 07:00 WIBDKPP Ungkap KPU dan Bawaslu Kerap Belum Optimal Tangani Politik Uang

















