Berita
13 Unit Damkar Dikerahkan untuk Padamkan Kebakaran di Rusun Johar
AKTUALITAS.ID – Sebanyak 13 unit pemadam kebakaran (Damkar) diturunkan untuk memadamkan api di Rumah Susun (Rusun), di Jalan Baladewa, RT 011 RW 05, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Hal ini disampaikan oleh Kasudin Damkar Jakarta Pusat Asril. “Obyek terbakar lantai 5 Rusun Baladewa,” katanya kepada merdeka.com, Minggu (10/10). Asril mengatakan, laporan diterima piket pada […]
AKTUALITAS.ID – Sebanyak 13 unit pemadam kebakaran (Damkar) diturunkan untuk memadamkan api di Rumah Susun (Rusun), di Jalan Baladewa, RT 011 RW 05, Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Hal ini disampaikan oleh Kasudin Damkar Jakarta Pusat Asril.
“Obyek terbakar lantai 5 Rusun Baladewa,” katanya kepada merdeka.com, Minggu (10/10).
Asril mengatakan, laporan diterima piket pada pukul 15.25 WIB. Tim Damkar pun langsung menuju lokasi kejadian.
“Unit pertama tiba pukul 15.32 WIB, mulai operasi pukul 15.32 WIB, pendinginan pukul 15.55 WIB, dan selesai pukul 16.41 WIB,” katanya.
Ia menjelaskan, jago merah pertama kali terlihat disalah satu rumah, namun belum tahu apakah korsleting atau tidak. Hingga akhirnya sebanyak 4 rumah terbakar.
“Kronologi istri pak Yono memberi tahu ada api di atas (instalasi plafon), dari rumah pak Yono awal api terlihat di atas plafon, karena rumah dibuat menjadi 2 lantai. Ada 4 rumah (terbakar), atau 7 KK atau 15 jiwa (kehilangan tempat tinggal). Meninggal dunia tidak ada,” pungkasnya.
-
POLITIK14 jam lalu
Bawaslu RI: Sukses Pilkada Serentak 2024 Butuh Kerja Sama Seluruh Pihak
-
EkBis24 jam lalu
APBN Salurkan Rp463,1 Triliun untuk Pendidikan, Menkeu Sri Mulyani: Demi Indonesia Maju
-
Nasional20 jam lalu
Polda Metro Jaya Tangkap Istri Buronan Kasus Judi Online
-
Multimedia4 jam lalu
FOTO: Bawaslu akan Telusuri Video Prabowo dengan Cagub di Jateng
-
Nasional16 jam lalu
Tujuh Napi Narkoba Kabur dari Rutan Salemba dengan Menjebol Teralis Kamar
-
POLITIK7 jam lalu
Ada Dugaan Pelanggaran, Bawaslu Selidiki Video Dukungan Prabowo untuk Ahmad Luthfi-Taj Yasin
-
EkBis20 jam lalu
Anindya Bakrie Ternyata Hanya Ketua Dewan Pertimbangan
-
Dunia15 jam lalu
Presiden Prabowo Bertemu Joe Biden di Gedung Putih, Bahas Penguatan Kerja Sama hingga Situasi Gaza