Berita
Golkar Tertarik usulan Capres Harus Dideklarasikan Sejak Awal
AKTUALITAS.ID – Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita menanggapi usulan Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera agar koalisi dan calon presiden diumumkan sejak awal. Agus memberikan sinyal Golkar tertarik dengan usulan tersebut. “Coba tanya ke PKS alasannya apa. Mungkin kita punya alasan yang sama,” ujarnya di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (10/12/2021). […]

AKTUALITAS.ID – Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita menanggapi usulan Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera agar koalisi dan calon presiden diumumkan sejak awal. Agus memberikan sinyal Golkar tertarik dengan usulan tersebut.
“Coba tanya ke PKS alasannya apa. Mungkin kita punya alasan yang sama,” ujarnya di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (10/12/2021).
Agus menuturkan, ingin mendengar alasan PKS mengapa perlu mendeklarasikan calon presiden sejak awal.
“Tapi saya ingin dengar juga alasan dari PKS. Yang mengatakan capres itu harus dideklarasikan lebih awal,” katanya.
Sementara itu, Golkar tegas mendeklarasikan Ketua Umumnya Airlangga Hartarto sebagai calon presiden. Airlangga saat ini sedang disosialisasikan kepada masyarakat.
“Jadi kalau kami Golkar nggak ada opsi. Bahwa Airlangga kita usung sebagai capres. Itu melalui berbagai tahapan dari Munas, rapimnas, rakernas. Tinggal kita bekerja untuk menjadikan beliau presiden,” tegasnya.
Sebelumnya, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menyerukan agar parpol-parpol deklarasikan calon presiden sejak saat ini. Dia berharap, capres dan cawapres tak dideklarasikan di menit akhir pendaftaran ke KPU seperti yang terjadi tiap pemilu.
Mardani mengatakan, hal ini bisa membuat masyarakat lebih memahami para calon pemimpinnya. Termasuk soal koalisi yang harusnya dilakukan sejak jauh hari.
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
OLAHRAGA13/03/2025
Amorim: MU Siap Buktikan Diri di Tengah Kritik Ratcliffe
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO:Â Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025