Berita
Selama 2021, Pengadilan Negeri Pasaman Barat Tuntaskan 1.646 Perkara
AKTUALITAS.ID – Pengadilan Negeri Pasaman Barat, Sumatera Barat menyelesaikan sebanyak 1.646 perkara selama 2021 dan 24 perkara akan diputuskan pada 2022 ini. “Kami merefleksi capaian kinerja selama 2021 lalu. Hal ini penting dalam rangka menyusun program kinerja selama 2022 ini,” kata Ketua Pengadilan Negeri Pasaman Barat, Bayu Soho Rahardjo di Simpang Empat, Sabtu (8/1/2021). Ia […]

AKTUALITAS.ID – Pengadilan Negeri Pasaman Barat, Sumatera Barat menyelesaikan sebanyak 1.646 perkara selama 2021 dan 24 perkara akan diputuskan pada 2022 ini.
“Kami merefleksi capaian kinerja selama 2021 lalu. Hal ini penting dalam rangka menyusun program kinerja selama 2022 ini,” kata Ketua Pengadilan Negeri Pasaman Barat, Bayu Soho Rahardjo di Simpang Empat, Sabtu (8/1/2021).
Ia mengatakan jumlah perkara yang masuk sebanyak 1.641 perkara ditambah dengan perkara tahun 2020 sebanyak 29 perkara dan berhasil kita putus sebanyak 1.646 perkara.
“Itu artinya ada sebanyak 24 perkara lagi yang belum selesai hingga putusan,” ujarnya.
Untuk perkara perdata sebanyak 154 perkara yang masuk pada tahun 2021 ditambah dengan tahun sebelumnya sebanyak 19 perkara.
Dari jumlah itu, berhasil diputus sebanyak 161 perkara dan sisanya 12 perkara lagi masih dalam proses.
Ia menyebutkan perkara terbanyak yang ditangani oleh Pengadilan Negeri Pasaman Barat adalah perkara pencurian dengan jumlah perkara sebanyak 68 perkara.
Kemudian perkara narkotika juga menjadi perhatian khusus di Pasaman Barat berikutnya perkara penganiayaan 35 perkara dan perlindungan anak 11 perkara.
“Perkara perdata saat ini yang menjadi perhatian khusus adalah persoalan tanah yang kerap terjadi di antara perusahaan dengan masyarakat di Pasaman Barat. Ini perlu perhatian Pemkab,” ujarnya.
Pengadilan Negeri dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah bertugas memberikan masukan seputar persoalan yang dihadapi oleh daerah.
Ia mengklaim tahun 2021 yang lalu terjadi penurunan kuantitas penanganan perkara dari tahun sebelumnya.
“Artinya, kesadaran masyarakat dalam menghindari permasalahan sudah jauh semakin meningkat,” katanya, Sumber: Antara
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
OLAHRAGA18/04/2025 18:00 WIB
Jurgen Klopp Masuk Bursa Pelatih Real Madrid Gantikan Ancelotti
-
JABODETABEK18/04/2025 23:00 WIB
Polisi Gagalkan 10 Calon Haji Ilegal di Bandara Soetta
-
JABODETABEK18/04/2025 20:30 WIB
Libur Paskah 2025, Penjualan Tiket Kereta Daop 1 Jakarta Tembus 108 Ribu
-
JABODETABEK19/04/2025 06:30 WIB
Mencekam di Cimanggis: OTK Bakar 3 Mobil Polisi Saat Penangkapan Pentolan Ormas