Berita
Bupati Lombok Ingin Bangun Sirkuit Motokros
AKTUALITAS.ID – Bupati Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat mewacanakan pembangunan Sirkuit Motokros di kawasan hutan Desa Lantan Kecamatan Batukliang Utara guna mendukung pengembangan destinasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika. “Rencana lintasan motokros ini akan dibangun di wilayah utara Kabupaten Lombok Tengah,” kata H Lalu Pathul Bahri di Praya, Rabu (23/2/2022). Dengan adanya pembangunan di wilayah […]

AKTUALITAS.ID – Bupati Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat mewacanakan pembangunan Sirkuit Motokros di kawasan hutan Desa Lantan Kecamatan Batukliang Utara guna mendukung pengembangan destinasi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.
“Rencana lintasan motokros ini akan dibangun di wilayah utara Kabupaten Lombok Tengah,” kata H Lalu Pathul Bahri di Praya, Rabu (23/2/2022).
Dengan adanya pembangunan di wilayah utara tersebut dapat menyeimbangkan ekonomi masyarakat Lombok Tengah antara yang di selatan dengan di utara. Sehingga diharapkan bisa menggerakkan ekonomi masyarakat saat pandemi COVID-19 dan bisa menjadi daya tarik kunjungan wisatawan.
“Di selatan ada Sirkuit MotoGP Mandalika dan di utara akan ada Sirkuit motorkros,” katanya.
Rencana pembangunan lintasan tersebut telah dikomunikasikan dengan Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo dan direspon positif, karena ajang sport tourism akan mampu meningkatkan kunjungan wisatawan di NTB umumnya dan Lombok Tengah khususnya.
“Tim survei akan turun guna melihat rencana jalur lintasan Sirkuit yang akan dibangun tersebut,” katanya.
Ia mengatakan, desain sirkuit motokros tersebut telah ada dan sedang direncanakan, namun semua itu butuh kajian dan perencanaan yang maksimal. Lokasi pembangunan cukup strategis, karena didukung dengan adanya destinasi wisata air terjun di Desa Lantan dan air terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu.
“Ini masih wacana, karena untuk lahan masih butuh kajian. Semoga ini berjalan sesuai dengan rencana,” katanya.
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
FOTO20/04/2025 03:50 WIB
FOTO: Seminar Kesehatan dari Pakar Psikologi Benny Prawira
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat
-
JABODETABEK20/04/2025 23:00 WIB
Pemprov DKI Berikan Tarif Rp1 untuk Penumpang Wanita Transjakarta di Hari Kartini
-
EKBIS20/04/2025 22:00 WIB
Pemkab Mimika Dorong Produksi Telur Lokal Capai 15 Ton per Hari