Connect with us

Berita

Meta ‘Cekik’ Facebook dan Instagram di Rusia

AKTUALITAS.ID – Meta ‘mencekik’ penggunaan Facebook-Instagram di Rusia dan Ukraina. Meta Platforms Inc telah membatasi beberapa akun di Ukraina, termasuk beberapa akun milik organisasi media pemerintah Rusia. Meta merupakan induk platform Facebook, Instagram dan WhatsAppp serta Messenger. Kepala urusan global perusahaan itu Nick Clegg dalam sebuah cuitan pada Minggu (27/2/2022), pembatasan akses ke media sosial […]

Published

pada

AKTUALITAS.ID – Meta ‘mencekik’ penggunaan Facebook-Instagram di Rusia dan Ukraina. Meta Platforms Inc telah membatasi beberapa akun di Ukraina, termasuk beberapa akun milik organisasi media pemerintah Rusia.

Meta merupakan induk platform Facebook, Instagram dan WhatsAppp serta Messenger.

Kepala urusan global perusahaan itu Nick Clegg dalam sebuah cuitan pada Minggu (27/2/2022), pembatasan akses ke media sosial Meta ini atas permintaan pemerintah Ukraina.

“Ukraina juga menyarankan agar kami menghapus akses ke Facebook dan Instagram di Rusia. Namun, orang-orang di Rusia menggunakan FB dan IG untuk memprotes dan mengorganisir menentang perang dan sebagai sumber informasi independen,” kata Clegg.

Dia mengatakan pemerintah Rusia sudah membatasi akses ke platform Meta untuk mencegah aktivitas ini dan mematikan layanannya akan “membungkam ekspresi penting pada waktu yang genting.”

Perang antara Rusia dan Ukraina terus meluas dan memakan banyak korban, dikabarkan lebih dari 100 korban jiwa.

Melihat kondisi ini negara-negara yang tergabung di NATO disebut mengirimkan bantuan senjata untuk Ukraina melawan Rusia. Terbaru Kanada mengirimkan peralatan perang berupa rompi anti peluru, helm, masker gas, dan peralatan penglihatan malam untuk para tentara Ukraina.

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id