Berita
DPRD DKI Minta Kantor Kecamatan Koja Direhab Total
AKTUALITAS.ID – Komisi A DPRD DKI Jakarta yang membidangi pemerintahan mendesak Pemerintah Kota Jakarta Utara memprioritaskan rehabilitasi total Kantor Kecamatan Koja mengingat kondisi bangunan yang tak layak karena usia dan banyak kerusakan.
Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta, Karyatin Subiantoro mengatakan, rehab total untuk Kantor Kecamatan Koja ini perlu segera dilakukan untuk mengoptimalkan pelayanan terhadap masyarakat.
“Harapannya dengan rehab total Kecamatan Koja pelayanan semakin meningkat. Karena akses masuknya kurang bagus, maka perlu ada performa kantor yang bisa memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat,” ujar Karyatin di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (15/3/2022).
Karyatin juga mengusulkan agar disiapkan lahan yang layak (sekitar 200 meter) untuk memfasilitasi kendaraan dan peralatan pemadam kebakaran (damkar) mengingat di Jakarta Utara banyak permukiman padat penduduk.
“Kami juga kemarin sudah berkoordinasi dengan damkar agar perlu ada di situ sehingga ketika ada pengaduan masyarakat terkait kebakaran bisa cepat tertangani,” katanya.
Karyatin berharap dengan anggaran sebesar Rp31,8 miliar, rehabilitasi Kantor Kecamatan Koja dapat rampung tepat waktu sesuai rencana, yakni di akhir 2022.
“Paling tidak kami dari fungsi pengawasan ingin di pertengahan 2022 harus dimulai sehingga bisa selesai tepat waktu,” katanya.
Di kesempatan yang sama, Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana menjelaskan, saat ini prosesnya baru ditahap lelang untuk penghapusan aset oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL). Kemudian dilanjutkan lelang konstruksi oleh Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa (BPPBJ).
“Memang tahapannya Kecamatan Koja ini masih lelang di KPKNL untuk penghapusan asetnya. Penetapan pemenang penghapusan aset itu besok tanggal 16 Maret, lalu untuk fisiknya ini sedang proses ‘review’ dan konstruksi serta pengawasannya juga akan di umumkan pemenangnya oleh BPBJ,” ujarnya.
- Multimedia3 jam lalu
FOTO: Banjir Rob Muara Angke
- Olahraga24 jam lalu
Jakarta LavAni Resmi Gaet Taylor Sander, Tambah Kekuatan untuk Proliga 2025
- Nasional23 jam lalu
KPK Geledah Bank Indonesia Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR
- POLITIK19 jam lalu
Dipecat PDIP, Gibran Fokus Bantu Presiden Prabowo
- EkBis18 jam lalu
Sambut Nataru, 396 Mal Gelar Diskon Belanja Hingga 70 Persen
- Nasional17 jam lalu
Komisi I DPR Cermati Usulan UU Batas Usia Akses Media Sosial
- POLITIK22 jam lalu
DKPP Jatuhkan Sanksi Peringatan Keras ke Ketua KPU RI dan Anggota KPU RI
- Nasional20 jam lalu
Lokasi Pra Muktamar Luar Biasa NU Dirahasiakan, Sebagian Peserta Hadir Secara Daring