Dunia
Diduga Jadi Mata-mata Intelijen Iran, Pasutri Israel Ditangkap
AKTUALITAS.ID – Sepasang suami istri di Israel, Rafael dan Lala Guliyev, ditangkap oleh pihak berwenang Negeri Zionis karena diduga terlibat dalam kegiatan spionase untuk Iran. Badan intelijen Israel, Shin Bet, mengungkapkan bahwa pasangan tersebut diduga mengumpulkan informasi intelijen mengenai situs-situs keamanan dan infrastruktur nasional, serta melakukan pemantauan terhadap seorang akademisi yang bekerja di lembaga think tank keamanan.
Shin Bet menyatakan bahwa kasus ini kembali menyoroti upaya Iran untuk merekrut warga Israel dalam rangka melakukan kegiatan spionase dan terorisme. Rafael dan Lala diduga direkrut melalui jaringan intelijen yang menargetkan imigran dari Kaukasus, khususnya kontak dengan warga Israel keturunan Azerbaijan.
Pejabat keamanan Israel menyebutkan bahwa Rafael melakukan pengawasan di lokasi-lokasi keamanan, termasuk markas besar Mossad, dan mengumpulkan informasi mengenai akademisi yang terafiliasi dengan Institut Studi Keamanan Nasional (INSS). Lala turut membantu suaminya dalam misi-misi intelijen tersebut.
Setelah penangkapan mereka, INSS mengucapkan terima kasih kepada Shin Bet atas keberhasilan mereka dalam mencegah operasi yang direncanakan terhadap staf lembaga tersebut. Penangkapan ini bukanlah yang pertama, karena pada bulan September lalu, dinas keamanan Israel juga menangkap warga negara Israel yang diduga terlibat dalam rencana pembunuhan yang didukung Iran terhadap sejumlah tokoh penting, termasuk Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.
Israel memiliki sejarah panjang dalam operasi intelijen yang menargetkan Iran, termasuk pembunuhan tokoh-tokoh kunci dari kelompok-kelompok yang dianggap sebagai ancaman bagi keamanan nasional Israel. (Damar Ramadhan)
-
Multimedia24 jam lalu
FOTO: Menko Pratikno Kumpulkan Menteri Gelar RTM
-
POLITIK4 jam lalu
Bawaslu Ungkap Peta Kerawanan Pilkada 2024, Papua dan Dua Daerah Jadi Sorotan
-
EkBis4 jam lalu
KNPI Minta Menkeu Batalkan Rencana Kenaikan PPN dan Tax Amnesty
-
Nasional3 jam lalu
Pemerintah Belum Berencana Cabut Moratorium Pemekaran Daerah
-
Jabodetabek13 jam lalu
Layanan SIM Keliling Polda Metro Jaya Hari Ini, Berikut Lokasinya
-
Ragam11 jam lalu
Diabetes Tipe 2 Dominasi Kasus di Indonesia, Ini Penjelasan Dokter Spesialis
-
Nasional7 jam lalu
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK Periode 2024-2029Â
-
Dunia23 jam lalu
Netanyahu Janji Imbalan Rp79 M untuk Bebaskan Sandera di Gaza