Connect with us

JABODETABEK

Polda Metro Jaya Berhasil Tangkap Pelaku Pembunuhan di Bengkel Ciracas

Aktualitas.id -

AKTUALITAS.ID – Aparat kepolisian Polda Metro Jaya berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan yang terjadi di sebuah bengkel di kawasan Ciracas, Jakarta Timur. Penangkapan tersebut dibenarkan oleh Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Abdul Rahim.

“Benar, pelakunya sudah kita tangkap,” kata Abdul Rahim dalam keterangan resmi yang diterima, Minggu (2/2/2025).

Namun, ia menambahkan bahwa pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku dan tidak memberikan keterangan lebih rinci. “Masih pengembangan,” ujar Abdul Rahim.

Sebelumnya, jasad korban yang berinisial RR ditemukan oleh seorang warga pada malam hari, Jumat (31/1/2025). Selain itu, anak korban juga ditemukan dalam kondisi terluka di lokasi kejadian.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary, menjelaskan bahwa berdasarkan keterangan saksi, yakni YN dan A, peristiwa tersebut bermula saat YN menerima telepon dari seorang karyawan bengkel yang tinggal tidak jauh dari lokasi kejadian. Karyawan tersebut mengabarkan adanya keributan di bengkel tersebut.

Setelah keluar dari kamar, YN mendapati korban sudah terkapar tak bernyawa.

“YN mendapat telepon dari karyawan yang tinggal di area bengkel bahwa ada keributan, kemudian YN keluar dan melihat korban sudah terkapar di lokasi bengkel,” ujar Ade Ary.

Korban yang terluka parah langsung dievakuasi ke RSUD Ciracas, namun sayangnya tidak dapat diselamatkan. Setelah dilakukan pemeriksaan, ditemukan bahwa korban mengalami luka tusukan di ulu hati, kepala bagian atas sebelah kanan, serta luka di tangan kelingking yang putus. Anak korban juga terluka di tangan saat mencoba membantu ayahnya.

Pihak kepolisian kini tengah melanjutkan penyelidikan dan pengembangan kasus ini untuk mengungkap lebih jauh motif serta pelaku di balik pembunuhan tersebut. (Yoke Firmansyah)

TRENDING