NASIONAL
Sultan HB X Angkat Bicara soal Gugatan Keraton Yogyakarta ke PT KAI

AKTUALITAS.ID – Sri Sultan Hamengkubuwono X membenarkan langkah Keraton Yogyakarta menggugat PT Kereta Api Indonesia (KAI) ke Pengadilan Negeri Yogyakarta. Gugatan ini terkait sengketa tanah emplasemen Stasiun Tugu Yogyakarta dan lahan sekitarnya yang diklaim sebagai Sultan Ground.
Sultan HB X menjelaskan bahwa gugatan diajukan karena PT KAI mencatatkan tanah Sultan Ground sebagai aset atau aktiva tetapnya. “BUMN itu punya aset yang dipisahkan dari negara. Sultan Ground jadi aset BUMN, PT KAI. Kita bersepakat PT KAI tidak bisa melakukan itu,” kata Sultan HB X, Jumat (15/11/2024).
Sebelum gugatan diajukan, Keraton Yogyakarta telah berkomunikasi dengan berbagai pihak, termasuk Kejaksaan, Mahkamah Agung, dan Kementerian Keuangan. Namun, komunikasi tersebut tidak membuahkan hasil. “Kalau mereka ndak sepakat, saya ndak ke pengadilan kok. Lha iya tho,” ujar Sultan.
Dalam gugatan itu, Keraton Yogyakarta tidak berniat mengubah pemanfaatan lahan oleh PT KAI, tetapi meminta pengembalian status tanah menjadi Sultan Ground. Sultan HB X menegaskan, “Pemanfaatannya tetap PT KAI. Hanya status tanahnya saja diubah. Bukan aset BUMN.”
Gubernur DIY itu juga menyatakan bahwa luas lahan tidak menjadi persoalan utama dalam sengketa ini. “Yang penting administrasi saja. Ndak ada perubahan apa-apa terkait pemanfaatan lahan,” tutup Sultan HB X.
Langkah hukum ini mencerminkan komitmen Keraton Yogyakarta untuk menegakkan tertib administrasi terkait aset tanah berstatus Sultan Ground, sembari tetap memungkinkan pemanfaatannya bagi kepentingan umum. (Enal Kaisar)
-
FOTO27/04/2025 12:40 WIB
FOTO: Yogyakarta Royal Orchestra, Orkestra Kagungan Dalem Memukau Jakarta
-
OASE27/04/2025 05:00 WIB
Misteri Usia Ibadah Haji: Jejak Nabi Adam hingga Seruan Ibrahim
-
NUSANTARA26/04/2025 21:00 WIB
Dedi Mulyadi Klarifikasi Soal Pajak Lexus LX600: Kini Sudah Berpelat Bandung
-
NASIONAL27/04/2025 09:00 WIB
Danjen Kopassus Tegaskan Ormas Pengganggu Stabilitas Keamanan Harus Ditindak Tegas
-
DUNIA27/04/2025 08:00 WIB
406 Orang Terluka akibat Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Strategis Iran
-
POLITIK27/04/2025 13:00 WIB
Surya Paloh Kritik Keras Usulan Purnawirawan Ganti Gibran
-
JABODETABEK27/04/2025 07:30 WIB
SIM Hampir Kedaluwarsa? Manfaatkan Layanan Keliling di Dua Lokasi Ini
-
RAGAM26/04/2025 22:00 WIB
“Angkara Murka”, Film Horor Psikologis Karya Eden Junjung Siap Tayang 22 Mei