NUSANTARA
21 Rumah Rusak dan Beberapa Orang Terluka akibat Diterjang Puting Beliung di Jepara

AKTUALITAS.ID – Bencana puting beliung melanda dua desa di Kecamatan Bangsri dan Mlonggo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, pada Minggu (29/12/2024) dini hari, mengakibatkan kerusakan pada 21 rumah warga. Selain itu, beberapa warga juga mengalami luka-luka akibat peristiwa tersebut.
Menurut Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jepara, Arwin Noor Isdiyanto, puting beliung terjadi di Desa Bondo (Kecamatan Bangsri) dan Desa Karanggondang (Kecamatan Mlonggo). Kejadian ini bermula pada pukul 04.00 WIB di Desa Karanggondang, yang diawali dengan hujan deras disertai angin kencang. Akibatnya, sembilan rumah mengalami kerusakan bervariasi.
Tak lama setelah itu, sekitar pukul 04.30 WIB, bencana serupa melanda Desa Bondo. Hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan 11 rumah dan satu mushalla mengalami kerusakan.
Pemerintah desa dan masyarakat setempat segera bergotong royong untuk memperbaiki rumah dan tempat ibadah yang terdampak. Selain itu, para korban yang mengalami luka-luka juga telah mendapatkan pengobatan dari tenaga medis.
Kerugian material akibat peristiwa ini diperkirakan mencapai Rp 115 juta. Kejadian ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan terhadap bencana alam, terutama di musim hujan dengan cuaca ekstrem. (Damar Ramadhan)
-
NASIONAL12/03/2025
Bonus Hari Raya untuk Mitra Ojek Daring: Langkah Nyata Arahan Presiden
-
NASIONAL12/03/2025
Presiden Prabowo Tegas: Prajurit TNI di Lembaga Sipil Wajib Pensiun Dini
-
EKBIS12/03/2025
Hadapi Krisis Pangan Global, Pemerintah Pastikan Produksi Beras Nasional Surplus
-
MULTIMEDIA12/03/2025
FOTO: Komisi V Setujui Anggaran Tambahan Kemendes dari Hibah Luar Negeri
-
RAGAM12/03/2025
Raffi Ahmad Prihatin dengan Kondisi Wendy Cagur
-
JABODETABEK12/03/2025
Empat Anggota Polda Metro Jaya Dipecat, Kapolda Tegaskan Penegakan Disiplin
-
JABODETABEK12/03/2025
Pemprov DKI Jakarta Naikkan Jumlah Penerima KJP Plus Jadi 705.000 Siswa
-
POLITIK12/03/2025
Bawaslu Dorong ‘Cost Sharing’ untuk Pembiayaan PSU Pilkada