RAGAM
Didukung Keluarga, Prilly dan Omara Sepakat Tak Buru-Buru Menikah
AKTUALITAS.ID — Pasangan selebritas Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal mengungkapkan bahwa mereka tidak mendapat tekanan dari keluarga untuk segera melangkah ke jenjang pernikahan. Keduanya merasa hubungan mereka didukung penuh oleh kedua belah pihak keluarga.
“Keluarga kita santai banget, support banget,” ujar Prilly saat diwawancarai melalui kanal YouTube Intens, Jumat (1/8/2025).
Pemeran utama film Danur itu menegaskan bahwa keluarga besarnya maupun keluarga Omara lebih mengutamakan kebahagiaan mereka ketimbang memaksakan pernikahan dalam waktu dekat.
“Yang penting aku sama Omara happy, itu saja sudah cukup banget buat kita berdua,” lanjut Prilly.
Senada dengan kekasihnya, Omara yang dikenal lewat film Dilan 1998 juga belum memikirkan konsep pernikahan impian. Ia memilih untuk menjalani hubungan secara alami tanpa beban target waktu atau perencanaan yang terlalu kaku.
“Wedding dream itu nanti akan terjadi saat memang waktunya menikah. Kalau dipikirin dari sekarang, nanti malah berubah-ubah. Jadi sekarang, nggak usah dipikirin dulu,” tutur Omara.
Meski belum berencana menikah dalam waktu dekat, pasangan ini tampak semakin mantap dan saling mendukung dalam setiap langkah hubungan mereka. (YAN KUSUMA/DIN)
-
OTOTEK24/11/2025 12:30 WIBWaspada! 15 Aplikasi Berbahaya yang Dapat Mencuri Data Pribadi dan Informasi Finansial
-
EKBIS24/11/2025 08:30 WIBPertamina Umumkan Harga BBM Terbaru 24 November 2025: Cek di Sini
-
JABODETABEK24/11/2025 05:30 WIBBMKG: Cuaca Jakarta pada 24 November 2025 Cenderung Berawan
-
EKBIS24/11/2025 09:31 WIBPasar Saham Asia-Pasifik Menguat, IHSG Naik 0,52% di Awal Pekan
-
EKBIS24/11/2025 11:30 WIBEmas Antam Turun Harga, Berikut Harga Emas Batangan Terbaru
-
OLAHRAGA24/11/2025 14:30 WIBPSG Masih Kokoh di Peringkat Atas Klasemen Liga Prancis
-
EKBIS24/11/2025 10:00 WIBNilai Tukar Rupiah Melemah di Senin Pagi, Dolar AS Menguat
-
EKBIS24/11/2025 15:30 WIBTransmisi BI-Rate dan Nataru Dorong Kredit Konsumsi di Akhir 2025

















