NASIONAL
Polri Tangkap Pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital Terkait Kasus Judi Online

AKTUALITAS.ID – Polri menangkap seorang pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) yang diduga terlibat dalam kasus judi online. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, pada Kamis (31/10/2024).
“Pegawai di Kementerian Komdigi saat ini sedang diperiksa dan didalami keterkaitannya dengan kasus judi online,” kata Trunoyudo kepada awak media.
Penangkapan ini merupakan bagian dari komitmen Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam memerangi judi online di Indonesia, sekaligus untuk mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Kapolri telah menginstruksikan seluruh jajarannya untuk berperan aktif dalam memberantas praktik judi online serta mendukung kebijakan pemerintah yang sedang berjalan.
“Polri akan terus menelusuri kasus ini hingga tuntas dan bekerja sama dengan pihak terkait demi memastikan penanganan yang maksimal,” ujar Trunoyudo.
Saat ini, penyidikan terhadap pegawai tersebut masih berlangsung, dan Polri berjanji akan memberikan perkembangan terbaru mengenai kasus ini seiring berjalannya proses penyidikan. (Damar Ramadhan)
-
JABODETABEK15/04/2025 05:30 WIB
Siapkan Payung! BMKG Prediksi Hujan di Jakarta Selatan dan Timur
-
EKBIS15/04/2025 11:30 WIB
Investor Kripto Tersenyum Lebar: Bitcoin dan Ethereum Kembali Menguat
-
EKBIS15/04/2025 09:40 WIB
Breaking! IHSG Melesat 1% ke Level 6.400 Dipicu Sentimen Global Positif
-
FOTO15/04/2025 08:17 WIB
FOTO: Halal Bihalal DPR RI
-
EKBIS15/04/2025 08:30 WIB
Stabil di Jual, Harga Buyback Emas Antam Terkoreksi Tipis
-
POLITIK15/04/2025 19:00 WIB
DPR: Pendirian Pangkalan Militer Asing Langgar Konstitusi dan Prinsip Politik Luar Negeri
-
JABODETABEK15/04/2025 20:00 WIB
Akhir April, Transjabodetabek Blok M–Alam Sutera Siap Diluncurkan
-
OASE15/04/2025 05:00 WIB
Jangan Hanya Minum Obat! Ini Doa dan Amalan Ketika Sakit Kepala dan Demam