Berita
China Tutup Paksa Kantor Konsulat AS di Chengdu
Pemerintah China menyatakan telah mencabut izin pembukaan kantor konsulat Amerika Serikat di Chengdu, Provinsi Sichuan, Jumat (24/7). Langkah itu dilakukan Beijing sebagai balasan atas tindakan serupa AS yang menutup paksa kantor konsulat China di Houston, Texas, karena diduga menjadi sarang intelijen Negeri Tirai Bambu. “Langkah balasan ini adalah tanggapan yang sah dan perlu terhadap manuver […]
Pemerintah China menyatakan telah mencabut izin pembukaan kantor konsulat Amerika Serikat di Chengdu, Provinsi Sichuan, Jumat (24/7).
Langkah itu dilakukan Beijing sebagai balasan atas tindakan serupa AS yang menutup paksa kantor konsulat China di Houston, Texas, karena diduga menjadi sarang intelijen Negeri Tirai Bambu.
“Langkah balasan ini adalah tanggapan yang sah dan perlu terhadap manuver tidak masuk akal oleh Amerika Serikat,” kata Kementerian Luar Negeri China melalui sebuah pernyataan seperti dikutip AFP.
Menteri Luar Negeri AS, Mike Pompeo, menyatakan alasan mereka mendesak China menutup kantor konsulat di Houston, Texas, karena negara itu dicurigai melakukan aktivitas pencurian kekayaan intelektual.
Pompeo mengatakan kegiatan konsulat China di Houston mempunyai dampak besar. Dia juga menuding konsulat China di Houston merupakan pusat aktivitas mata-mata pemerintahan Presiden Xi Jinping di AS.
China mengecam keras tindakan dan tuduhan AS tersebut yang dinilai melanggar hukum internasional dan perjanjian kekonsuleran antara kedua negara.
Beijing juga menuduh AS menstigma China dengan melancarkan serangan tidak beralasan.
Tidak hanya itu, AS dituding melecehkan diplomat China, dan mengintimidasi serta menginterogasi mahasiswa Tiongkok, bahkan menyita perangkat mereka.
Beijing menyatakan kedutaan besar mereka di Washington juga mendapat ancaman teror bom pada awal pekan ini.
Seperti dilansir surat kabar Global Times, Kamis (23/7), teror bom dan pembunuhan itu terjadi di kantor biro visa Kedutaan China di Washington. Menurut sumber, kantor itu berkali-kali menerima telepon misterius.
Aksi saling tutup kantor perwakilan ini kian memperkeruh ketegangan antara China dan AS mulai dari isu virus corona, Hong Kong, Taiwan, hingga Laut China Selatan. Sebelum pandemi menyerang, kedua negara adidaya juga telah terlibat perang tarif perdagangan yang cukup mempengaruhi perdagangan global.
Selain Houston, China memiliki lima misi diplomatik di AS, yakni konsulat di Chicago, Los Angeles, New York dan San Francisco, serta kedutaan besarnya di Washington DC.
Sementara itu, selain di Chengdu, AS memiliki misi diplomatik di lima kota di China, yakni Guangzhou, Shanghai, Shenyang, Wuhan, dan kedutaan besarnya di Beijing.
-
Ragam9 jam lalu
Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia pada Lansia
-
Multimedia24 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Multimedia22 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
Multimedia2 jam lalu
FOTO: DKPP Lantik 228 TPD untuk Pilkada 2024
-
POLITIK6 jam lalu
Bahlil: Partai Golkar Siap Sambut Kehadiran Jokowi
-
Ragam10 jam lalu
LISA BLACKPINK Siap Temui Penggemar di Fan Concert Jakarta 15 November
-
Nusantara8 jam lalu
Gelar Jumat Berkah, Peggi Pattipi Ajak Masyarakat Mimika Tingkatkan Kepedulian
-
Jabodetabek15 jam lalu
Layanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Berikut Lokasi dan Persyaratannya