Berita
Megawati Minta Masyarakat Ikuti Arahan Pemerintah Dalam Protokol Kesehatan
AKTUALITAS.ID – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meminta agar masyarakat mengikuti arahan dari pemerintah untuk lebih berdisiplin dalam melaksanakan protokol pencegahan virus COVID-19. Menurut dia, permintaan pemerintah itu sederhana, namun masih banyak warga yang abai. “Yang namanya Presiden Joko Widodo meminta kita hanya berdisiplin. Kok sulit sekali. Sampai diturunkannya banyak tentara. Enggak […]
AKTUALITAS.ID – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meminta agar masyarakat mengikuti arahan dari pemerintah untuk lebih berdisiplin dalam melaksanakan protokol pencegahan virus COVID-19. Menurut dia, permintaan pemerintah itu sederhana, namun masih banyak warga yang abai.
“Yang namanya Presiden Joko Widodo meminta kita hanya berdisiplin. Kok sulit sekali. Sampai diturunkannya banyak tentara. Enggak mengerti saya (kok belum disiplin),” kata Megawati memberikan arahan dalam webinar dialog dengan penerima Kalpataru menjelang HUT ke-48 PDIP, Kamis (7/1/2021).
Presiden kelima RI ini melihat ada sebuah ironi pada masyarakat pada masa pandemi ini. Jika warga terpapar COVID-19, negara yang akan mengurusnya. Namun, ketika angka penderita COVID-19 tinggi karena kurangnya kedisiplinan warga dalam menjalankan protokol kesehatan maka pemerintah juga yang disalahkan.
“Padahal kalau sudah kena penyakitnya, yang ngurusin siapa hayo? Kan selalu bilang itu urusan pemerintah. Kalau nanti enggak bisa, itu salahnya pemerintah,” ujarnya.
Ia mengingatkan, lebih banyak biaya yang harus dikeluarkan pemerintah jika ada warga yang terpapar COVID-19. Maka jauh lebih baik seluruh masyarakat untuk menghindarinya dengan disiplin dalam menegakkan protokol kesehatan.
Megawati juga meminta agar semua pihak khususnya para kader PDIP yang duduk di legislatif maupun eksekutif agar selalu mengingatkan masyarakat lebih berdisiplin menegakkan protokol kesehatan.
Seruan itu juga ditujukannya kepada para tokoh masyarakat termasuk para penerima Kalpataru yang hadir di acara itu. “Tolong dong, urusan COVID-19 ini, kita juga ikut ngomong bersama-sama,” kata dia.
Di acara tersebut, hadir 47 penerima Kalpataru sejak tahun 2013 bersama ratusan pengurus PDIP dari seluruh Indonesia. Hadir juga petinggi partai seperti Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah.
-
EKBIS30/10/2025 08:15 WIBDaftar Lengkap Harga BBM Pertamina 30 Oktober 2025: Pertamax Stabil, Dexlite Naik Tipis
-
JABODETABEK30/10/2025 06:15 WIBUsai Hujan Deras, 35 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
JABODETABEK30/10/2025 05:30 WIBCuaca Ekstrem! BMKG Prediksi Hujan Petir di Jakarta Selatan dan Timur Hari Ini
-
EKBIS30/10/2025 11:15 WIBHarga Emas Antam Turun Rp 4.000, Berikut Daftar Harga Hari Ini
-
POLITIK30/10/2025 07:00 WIBKetua Komisi II DPR: Jet Pribadi KPU RI Tak Masuk Temuan BPK
-
EKBIS30/10/2025 09:15 WIBPasar Saham RI Menguat, IHSG Tembus 8.184,39 pada Kamis (30/10/2025)
-
OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIBListyo Sigit Targetkan Balap Sepeda Indonesia Tembus Olimpiade 2028
-
DUNIA30/10/2025 08:00 WIBIsrael Bombardir Gaza Lagi, 30 Orang Tewas di Tengah Gencatan Senjata

















