Berita
Survei BI November 2021: Telur Ayam dan Minyak Goreng Penyumbang Utama Inflasi
AKTUALITAS.ID – Bank Indonesia (BI) melaporkan, perkembangan harga pada bulan November 2021 tetap terkendali dan diperkirakan inflasi sebesar 0,34 persen secara bulanan (month-to-month/mtm). Perkiraan tersebut berdasarkan Survei Pemantauan Harga pada pekan keempat November 2021. “Dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi November 2021 secara tahun kalender sebesar 1,27 persen (ytd), dan secara tahunan sebesar 1,72 persen (yoy),” ucap […]
AKTUALITAS.ID – Bank Indonesia (BI) melaporkan, perkembangan harga pada bulan November 2021 tetap terkendali dan diperkirakan inflasi sebesar 0,34 persen secara bulanan (month-to-month/mtm). Perkiraan tersebut berdasarkan Survei Pemantauan Harga pada pekan keempat November 2021.
“Dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi November 2021 secara tahun kalender sebesar 1,27 persen (ytd), dan secara tahunan sebesar 1,72 persen (yoy),” ucap Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono dalam pernyataannya di Jakarta, Sabtu (27/11/2021).
Erwin merinci, penyumbang utama inflasi November 2021 sampai dengan minggu keempat yaitu komoditas telur ayam ras sebesar 0,10 persen (mtm). Lalu, minyak goreng sebesar 0,08 persen (mtm).
“Kemudian, cabai merah sebesar 0,06 persen (mtm), emas perhiasan sebesar 0,02 persen (mtm), sawi hijau, bayam, daging ayam ras, sabun detergen bubuk, angkutan udara dan rokok kretek filter masing-masing sebesar 0,01 persen (mtm),” imbuhnya.
Sementara itu, beberapa komoditas mengalami deflasi. Antara lain bawang merah dan tomat masing masing sebesar -0,02 persen (mtm) dan -0,01 persen (mtm).
Ke depan, Bank Indonesia terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait untuk memonitor secara cermat dinamika penyebaran Covid-19 dan dampaknya terhadap perekonomian Indonesia dari waktu ke waktu.
“BI juga akan langkah-langkah koordinasi kebijakan lanjutan yang perlu ditempuh untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan, serta menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap baik dan berdaya tahan,” tutupnya.
-
Ragam12 jam lalu
Eddies Adelia Jalani Operasi Serius di Penang Akibat Cedera Ligamen
-
POLITIK10 jam lalu
Bahlil Tepis Kabar Jokowi Gabung ke Partai Golkar: “Pak Jokowi Bapak Bangsa”
-
Nusantara5 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Multimedia5 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
Multimedia4 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Dunia17 jam lalu
Trump Kembali ke Gedung Putih, Kemenangan Besar di Pilpres AS 2024
-
Ragam15 jam lalu
Tingkatkan Imunitas Anak Terhadap Wabah Cacar Air, Berikut Tips dari Pakar
-
Berita6 jam lalu
Kamis Pagi, Gunung Semeru Erupsi Hingga 10 Kali