Berita
Unik, Transaksi Nunung dan Pengedar Bermodus Jual Beli Perhiasan
AKTUALITAS.ID – Modus transaksi narkoba yang dilakukan komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung dengan pengedar berinisial TB cukup unik dan tak biasa. “Ada modus yang unik yang dilakukan kesepakatan antara tersangka NN (Nunung) dan tersangka TB. Apabila ada yang menanyakan kepentingan tersangka TB saat datang, mereka sepakati bahwa tersangka TB ini selalu menyerahkan perhiasan,” kata […]

AKTUALITAS.ID – Modus transaksi narkoba yang dilakukan komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung dengan pengedar berinisial TB cukup unik dan tak biasa.
“Ada modus yang unik yang dilakukan kesepakatan antara tersangka NN (Nunung) dan tersangka TB. Apabila ada yang menanyakan kepentingan tersangka TB saat datang, mereka sepakati bahwa tersangka TB ini selalu menyerahkan perhiasan,” kata Kasubdit 1 Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, AKBP Calvijn Simanjuntak di Mapolda Metro Jaya, Minggu (21/7/2019).
“Jadi seolah-olah ada jual beli perhiasan di situ dan itupun diakui oleh keduanya dan dituangkan dalam BAP,” sambungnya.
Modus itu terungkap setelah polisi mengamankan terlebih dahulu tersangka TB yang merupakan pengedar narkotika jenis Sabu.
Pada saat penangkapan, TB mengaku kepada polisi menyerahkan pesanan perhiasan kepada Nunung. Tak langsung percaya dengan pelaku, polisi kemudian melakukan penggerebekan di rumah Nunung dan suaminya. Di sana, polisi mengamankan beberapa barang bukti narkotika.
“Tetapi dengan interogasi yang mendalam dan penggeledahan, ditemukan alat yang terkait dengan narkoba dan barbuk (barang bukti) narkotika 0,36 gram yang mereka tidak bisa pungkiri lagi,” katanya.
Selain itu, keterangan Nunung dan suaminya saat di gerebek dengan saat dilakukan pemeriksaan di Polda Metro berbeda. Awalnya mengakui telah bertransaksi sebanyak 10 kali. Namun saat di BAP, mereka mengaku telah bertransaksi sebanyak enam kali sejak Maret hingga Juli 2019.
“Tetapi ini kami tetap mendalami perkembangannya,” tandasnya. [RMOL]
-
RAGAM01/07/2025 16:00 WIB
Penyanyi Dangdut Senior Hamdan ATT Tutup Usia
-
POLITIK01/07/2025 11:00 WIB
Pemilu Nasional vs Lokal: DPR & Pemerintah Mulai Cari Solusi Setelah Putusan MK
-
EKBIS01/07/2025 14:30 WIB
Juni 2025, Ekonomi RI Alami Inflasi 0,19 Persen
-
OLAHRAGA01/07/2025 16:30 WIB
Indonesia Lolos Langsung ke Piala Asia U-17 2026
-
POLITIK01/07/2025 15:30 WIB
DPR Ingatkan Kekuatan Polri Ada Pada Kepercayaan Rakyat
-
DUNIA01/07/2025 17:30 WIB
Israel Kehabisan Amunisi, AS Langsung Pasok Rp8,2 T Bom
-
NASIONAL01/07/2025 12:00 WIB
Eddy Soeparno: Komitmen Prabowo Soal Hilirisasi dan Swasembada Energi Jadi Fondasi Ekonomi 8%
-
DUNIA01/07/2025 11:30 WIB
Harga Emas Antam Melonjak Rp 16.000, Akhiri Tren Penurunan Pekan Lalu