Berita
Sandiaga Dorong Maskapai Tambah Penerbangan Jelang Nataru
 
																								
												
												
											AKTUALITAS ID – Pemerintah telah mendorong sejumlah maskapai untuk menambah jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi pesawat menjelang libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (libur nataru).
Hal itu dikatakan Menparekraf Sandiaga Uno, bahwa penambahan jumlah penerbangan dan kapasitas kursi adalah hasil lobi pemerintah terhadap maskapai-maskapai sebagai salah satu solusi masalah mahalnya tiket pesawat jelang libur nataru.
“Garuda sudah mulai menambah, Citilink nambah, Batik menambah, Lion juga nambah, Super Air Jet dan Air Asia mereka menambah,” kata Sandiaga di Moyudan, Sleman, DIY, Minggu (12/11).
“Termasuk juga yang baru-baru seperti Transnusa dan beberapa maskapai baru yang nanti akan mulai di 2023 akhir, 2024 mulai melayani rute-rute yang favorit untuk wisatawan,” tambahnya.
Sandiaga pun berharap penambahan penerbangan itu bisa membuat harga tiket pesawat saat libur nataru nanti terjaga dan stabil terjangkau.
“Karena dengan penambahan jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi maka suplai akan bertambah dan di nataru kita harapkan harga stabil dan bisa terjangkau,” ujarnya.
Destinasi liburan alternatif
Di satu sisi, Sandi justru melihat ada peluang dari naiknya permintaan dan harga tiket pesawat saat libur nataru. Dia melihat itu sebagai sebuah peluang bagi destinasi wisata lainnya untuk kebanjiran kunjungan wisatawan selama libur akhir tahun.
Pasalnya, ada kecenderungan wisatawan beralih ke moda transportasi darat sebagai alternatif mahalnya tiket pesawat.
“Dan 80 persen dari wisatawan nataru itu menggunakan transportasi darat dan ini justru peluang bagi destinasi seperti Jogja, Bandung, Bromo, Tengger, Semeru dan di Jawa Bali ini yang bisa dijangkau dengan jalur darat,” kata Sandi.
Di sisi lain, kementeriannya telah menyiapkan sederet agenda wisata menjadi magnet para wisatawan untuk menghabiskan masa libur akhir tahun.
“Jadi kita juga menyiapkan destinasi-destinasi dan pola-pola perjalanan, sehingga nataru ini akan membawa pergerakan wisatawan yang masif sehingga target wisatawan nusantara kita bisa tercapai,” pungkasnya. (Rafi)
- 
																	   EKBIS31/10/2025 10:30 WIB EKBIS31/10/2025 10:30 WIBHarga Komoditas Hari ini Cabai Rawit Rp40.600/Kg dan Telur Ayam Rp31.500/kg 
- 
																	   OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIB OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIBListyo Sigit Targetkan Balap Sepeda Indonesia Tembus Olimpiade 2028 
- 
																	   EKBIS30/10/2025 23:31 WIB EKBIS30/10/2025 23:31 WIBBelanja Negara di Dua Papua Capai Rp15,6 Triliun, DJPb Gencarkan Pendampingan Daerah 
- 
																	   EKBIS31/10/2025 08:30 WIB EKBIS31/10/2025 08:30 WIBRupiah Menguat Jadi Rp16.620 Per Dolar AS 
- 
																	   NASIONAL31/10/2025 05:30 WIB NASIONAL31/10/2025 05:30 WIBJaga “Choke Point”, Indonesia Akan Produksi 30 Kapal Selam Nirawak 
- 
																	   NASIONAL31/10/2025 09:00 WIB NASIONAL31/10/2025 09:00 WIBPrabowo: Cari Skema Terbaik Atasi Whoosh 
- 
																	   OLAHRAGA31/10/2025 11:00 WIB OLAHRAGA31/10/2025 11:00 WIBJanice/Aldila Melaju ke Perempat Final WTA 250 
- 
																	   POLITIK31/10/2025 11:30 WIB POLITIK31/10/2025 11:30 WIBAnggota DPR: Penurunan BPIH Harus Diikuti Dengan Mutu Pelayanan Haji 

 
																	
																															 
									 
									 
																	 
									











 
											 
											 
											 
											 
											 
											




