Berita
Airlangga: Kabinet Itu Hak Prerogatifnya Presiden
komposisi 55: 45 dalam kabinetnya.
AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut komposisi menteri di kabinet periode kedua nanti sudah ditentukan. Sebanyak 55 persen akan diambil dari kalangan profesional dan 45 persen dari kalangan parpol.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto pun menyebut pembagian kursi menteri tersebut merupakan hak prerogatif Presiden. “Nggak, Saya rasa memang yang namanya Presiden memang hak prerogatif. Kabinet itu hak prerogatifnya Presiden,” ucapnya di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Kamis (15/8/2019).
Terkait pembagian komposisi menteri sebanyak 45 persen dari partai politik, Airlangga mengatakan akan membahasnya lebih lanjut. “Ya nanti kita lihat karena itu kan beliau yang sudah menyampaikan ke media,” ucapnya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengatakan, terus mematangkan rencana komposisi kabinet pemerintah ke depan. Namun, ia menegaskan komposisinya terdiri dari kalangan profesional dan partai politik.
“Ya profesional 55 (persen), 45 dari parpol,” kata Presiden ditemui usai Upacara Peringatan Hari Pramuka di Cibubur, Jakarta pada Rabu (14/8).
Dia menambahkan, segera mengumumkan susunan kabinet baru. Ia juga mengatakan komposisi kabinetnya akan diisi orang dengan beragam umur.
“Yang muda, yang setengah muda, campur-campurlah. Ada yang setengah tua ada juga,” jelas Jokowi.
Selain itu pada periode kedua pemerintahan Presiden Jokowi, beberapa nomenklatur untuk kementerian akan diubah. “Ada yang digabung, ada yang muncul yang baru. Nanti kalau sudah waktunya, tahu semua. Jangan nebak-nebak,” katanya.
-
Multimedia5 hours ago
FOTO: Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu
-
POLITIK9 hours ago
Bawaslu Gelar Konsolidasi Nasional Perempuan Pengawas Pemilu untuk Refleksi Kinerja dan Strategi Kedepan
-
Oase18 hours ago
Hukum Merayakan Natal dalam Islam, Berikut Penjelasannya!
-
POLITIK1 hour ago
Ketua Komisi II Menentang Pembentukan KPU-Bawaslu Ad Hoc
-
Ragam12 hours ago
Bantah Gelapkan Harta Warisan, Ratna Sarumpaet: Aku Enggak Dendam
-
Ragam9 hours ago
Aura Kasih Debut Jadi Eksekutif Produser, Film “Anak Kunti” Siap Menggebrak Asia
-
Olahraga14 hours ago
Dicoret dari Pelatnas, Christian Adinata: Perjuangan Tanpa Akhir di Dunia Bulu Tangkis
-
Nasional5 hours ago
Presedium MLB NU Desak Gus Ipul Mundur dari Jabatan Sekjen PBNU