Berita
Wagub Mawardi Yahya Apresiasi Grand Opening Pindang Sedulur Buka Peluang Lapangan Kerja
AKTUALITAS.ID – Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya menghadiri Grand Opening Pindang Sedulur di Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin, Minggu (25/10/2020). “Ini salah satu inovasi dan juga kreativitas dari pemiliknya dalam menyambut kemajuan daerah setempat dan kemampuan dalam mencermati peluang bisnis yang ada disini dengan letak yang strategis,” ujarnya Mawardi mengapresiasi dibukanya Rumah Makan Pindang Sedulur […]
AKTUALITAS.ID – Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya menghadiri Grand Opening Pindang Sedulur di Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin, Minggu (25/10/2020).
“Ini salah satu inovasi dan juga kreativitas dari pemiliknya dalam menyambut kemajuan daerah setempat dan kemampuan dalam mencermati peluang bisnis yang ada disini dengan letak yang strategis,” ujarnya
Mawardi mengapresiasi dibukanya Rumah Makan Pindang Sedulur ini karena akan membuka peluang lapangan pekerjaan yang baru di Sumsel.
“Selamat atas Grand Launching ini, ini inovasi yang tentu membutuhkan tenaga kerja dalam pengoperasian kedepannya, ini bisa membantu masyarakat kita. Semoga rumah makan ini dapat berkembang seiring dengan pembangunan yang ada,”pungkasnya, dalam siaran pers yang diterima aktualita.id, Sabtu (31/10/2020).
Sementara itu, Pemilik Pindang Sedulur, mengucapkan terima kasih kepada Wagub Mawardi yang bersedia untuk bersilaturahmi dan hadir dalam Grand Opening Pindang Sedulur sekaligus menandai resminya rumah makan ini.
Turut hadir Kadis Perindustrian, Ir Ernila Rizar, Kadis Koperasi dan UKM, Dra. Hj. Musiawati, MM., Kadisdag, Drs. Iwan Gunawan Syaputra, M.Si.
-
FOTO30/01/2026 20:18 WIBFOTO: Presiden Prabowo Lantik Dewan Energi Nasional di Istana Negara
-
POLITIK30/01/2026 14:00 WIBKetua Komisi II DPR Tak Sepakat Usulan Ambang Batas Parlemen Dihapus
-
POLITIK30/01/2026 12:45 WIBTrump Ancam Iran, Senator RI Ingatkan Indonesia Jaga Politik Bebas Aktif
-
OLAHRAGA30/01/2026 11:30 WIBKans Indonesia Terbuka Lebar di Thailand Masters 2026
-
EKBIS30/01/2026 13:00 WIBDirut BEI Mengundurkan Diri
-
RAGAM30/01/2026 13:30 WIBManfaat Bagi Lansia Saat Merawat Cucu
-
DUNIA30/01/2026 19:00 WIBTeheran Siap Respons Agresi AS dengan Serangan ke Tel Aviv
-
OTOTEK30/01/2026 12:30 WIBBuka Pabrik Baterai Baru di Vietnam, BYD Investasi Rp2,1 Triliun

















