Berita
Hamas Sebut Jumlah Korban Tewas di Gaza Hampir 15.000 Orang
AKTUALITAS.ID – Hamas di Gaza, Palestina, menyampaikan jumlah korban tewas terbaru selama perang dengan Israel sejak 7 Oktober sudah mendekati angka 15.000 orang.
Seperti dilansir AFP Jumat (24/11/2023), Hamas menyebut jumlah korban tewas di wilayah Palestina telah mencapai 14.854 sejak perang dimulai pada 7 Oktober. Hamas menjelaskan, 6.150 anak-anak dan 4.000 wanita termasuk di antara korban tewas. Sementara 36.000 orang lainnya terluka.
Sebelumnya Kementerian Kesehatan di Gaza mengatakan pihaknya tidak dapat lagi memberikan jumlah pasti korban karena pertempuran sengit yang menghambat pemulihan jenazah.
Sementara itu, gencatan senjata selama empat hari dalam perang Israel-Hamas mulai berlaku Jumat pagi. Gencatan senjata dimulai pada pukul 7 pagi waktu setempat (0500 GMT) dan berlangsung setidaknya empat hari. Selama periode ini Hamas berjanji membebaskan 50 orang dari sekitar 240 warga Israel yang disanderanya bersama pejuang lainnya pada 7 Oktober.
Hamas mengatakan Israel akan membebaskan 150 tahanan Palestina sebagai imbalannya. Kedua belah pihak akan membebaskan perempuan dan anak-anak terlebih dahulu.
Israel mengatakan gencatan senjata akan diperpanjang satu hari ekstra untuk setiap tambahan 10 sandera yang dibebaskan. (RAFI)
-
Olahraga18 jam lalu
Ruud van Nistelrooy Tinggalkan MU, Era Baru Ruben Amorim Dimulai
-
EkBis19 jam lalu
Utang Pemerintah RI Capai Rp 8.473,9 Triliun Hingga September 2024
-
Nasional3 jam lalu
Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Wakapolri Gantikan Agus Andrianto
-
Olahraga13 jam lalu
Ginting Absen di China Masters 2024 Akibat Cedera Pinggang
-
Jabodetabek21 jam lalu
BMKG: Hujan Diprakirakan Guyur Sebagian Wilayah Jakarta Hari Ini
-
POLITIK12 jam lalu
Kapolri Tindak Polisi Tak Netral di Pilkada, 202 Daerah Berpotensi Ricuh
-
Dunia6 jam lalu
PM Netanyahu Akui Israel Sebagai Dalang Serangan Ledakan Pager di Lebanon
-
Ragam17 jam lalu
Kotak Rayakan 20 Tahun Berkarya dengan Konser Spesial