Berita
Patroli Polisi Berhasil Amankan 31 Remaja Saat “SOTR” di Jakarta Selatan
AKTUALITAS.ID – Patroli Perintis Presisi berhasil mengamankan 31 remaja yang melakukan kegiatan “Sahur On The Road” (SOTR) di wilayah Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, pada Minggu dini hari sekitar pukul 02.15 WIB.
Kegiatan ini dilakukan oleh remaja yang sebagian besar berasal dari Jakarta Timur, serta beberapa dari daerah Pasar Minggu (Jakarta Selatan) dan Depok (Jawa Barat).
Kapolsek Pancoran, Kompol Sujarwo, menyatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka pencegahan tawuran dan gangguan ketertiban umum.
“Patroli kami berhasil mengamankan 31 remaja beserta 16 unit sepeda motor, sebuah bendera, satu buah petasan kosong, dan sebuah bambu yang digunakan dalam kegiatan tersebut,” ujar Kapolsek dalam keterangan tertulisnya.
Pihak kepolisian tidak hanya melakukan penangkapan, tetapi juga melakukan pembinaan dengan menghadirkan orang tua dan guru dari para remaja yang terlibat. Langkah ini diambil sebagai upaya preventif agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang. Para remaja diminta membuat pernyataan yang disaksikan oleh orang tua atau wali murid, sebagai bentuk keseriusan dalam menanggapi peristiwa ini.
Diharapkan tindakan preventif dan pembinaan ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para remaja mengenai pentingnya menghormati aturan dan ketertiban masyarakat, serta menghindari kegiatan yang dapat mengganggu ketenangan dan keamanan lingkungan. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
Multimedia8 jam lalu
FOTO: Simulasi Pemungutan Suara Pilkada Jakarta di Gambir
-
Multimedia11 jam lalu
FOTO: Bawaslu RI Gelar Deklarasi Kampanye Pilkada Damai 2024
-
Olahraga13 jam lalu
Marc Marquez dan Alex Marquez, Bidik Podium di Seri Penutup MotoGP 2024
-
EkBis10 jam lalu
Gaikindo Optimistis Kenaikan PPN Tak Goyahkan Sektor Otomotif di 2025
-
Ragam16 jam lalu
Antusiasme Tinggi, SEVENTEEN Tambah Jadwal Konser di Jakarta
-
Ragam14 jam lalu
Studi: Stres Psikologis pada Ibu Hamil Tingkatkan Risiko Epilepsi pada Anak
-
POLITIK8 jam lalu
Mardiono Siap Maju Jadi Ketua Umum PPP Jika Diberi Amanah
-
OtoTek17 jam lalu
Google Kembangkan Fitur “Protected Email” untuk Tingkatkan Privasi dan Cegah Spam