DUNIA
Gempa 7 SR Guncang California, Peringatan Tsunami Dibatalkan Setelah Beberapa Jam

AKTUALITAS.ID – Gempa bumi berkekuatan 7 Skala Richter (SR) mengguncang lepas pantai California utara, memicu kepanikan dan peringatan tsunami bagi penduduk di sepanjang pantai. Namun, peringatan tersebut kemudian dibatalkan untuk sebagian besar wilayah Pantai Barat, termasuk California dan Oregon.
Dilansir dari Reuters pada Jumat (6/12/2024), gempa yang terjadi pada kedalaman dangkal 10 km (6,2 mil) tersebut berpusat sekitar 39 mil (63 km) di sebelah barat kota Ferndale, sebuah daerah dengan kepadatan penduduk yang rendah. Sekitar 4,7 juta penduduk di California dan Oregon berada di bawah peringatan tsunami sebelum Badan Cuaca Nasional membatalkan peringatan tersebut.
Pusat Tsunami Nasional mulanya mengeluarkan peringatan untuk seluruh Pantai Barat AS, dari Dunes City, Oregon, hingga San Francisco dan San Jose, California, mencakup jarak sejauh 400 mil (643 km). Tindakan evakuasi juga dikeluarkan oleh Departemen Kepolisian Kota Berkeley untuk beberapa bagian kota di Teluk San Francisco sebagai langkah perlindungan terhadap potensi gelombang tsunami.
Kantor Gubernur California, Gavin Newsom, segera merespons situasi tersebut dan menyatakan melalui media sosial bahwa gubernur sedang bertemu dengan pejabat darurat negara bagian untuk memastikan keselamatan warga California.
Saksikan situasi selanjutnya di wilayah tersebut, dimana otoritas setempat terus melakukan pemantauan dan pengawasan untuk memastikan bahwa tidak ada potensi bahaya lanjutan setelah gempa yang meresahkan ini. Penduduk dihimbau untuk tetap waspada dan mengikuti informasi resmi dari lembaga terkait. (Enal Kaisar)
-
EKBIS18/04/2025 10:30 WIB
Harga Kripto 18 April 2025: Bitcoin Stabil, Solana Jadi Bintang
-
EKBIS18/04/2025 09:30 WIB
Harga Emas Melonjak Tajam, Pegadaian Catat Rekor Baru di Rp2.045.000 per Gram
-
POLITIK18/04/2025 13:00 WIB
Permainan Catur Politik: Jokowi Bertahan, Prabowo Menyerang
-
POLITIK18/04/2025 11:00 WIB
Istana Balas Pernyataan Bahlil: Tak Ada Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL18/04/2025 12:00 WIB
Eksponen 98 Pasang Badan Bela Menteri Desa Soal PHK Pendamping Eks Caleg
-
RAGAM18/04/2025 15:30 WIB
Terungkap! Peristiwa Dahsyat 35 Juta Tahun Lalu Jadi Penyebab Indonesia Terbagi Dua
-
OASE18/04/2025 05:00 WIB
Sudah Berdoa Tapi Tak Terkabul? Ini Kata Alquran dan Hadis
-
RAGAM18/04/2025 16:00 WIB
12 Tradisi Paskah Paling Unik di Dunia, dari Polandia hingga Indonesia