EKBIS
Menteri AHY Apresiasi Pelatihan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

AKTUALITAS.ID – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengapresiasi kegiatan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan yang berlangsung dari 22 hingga 28 Juli di Gedung Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhannas), Jakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun rasa tanggung jawab dan meningkatkan pemahaman tentang ketahanan nasional.
Dalam kesempatan tersebut, Menteri AHY menyatakan kepuasannya dapat hadir langsung di Lemhannas dan menekankan pentingnya menjaga kedaulatan bangsa serta tanggung jawab terhadap isu-isu global seperti ekonomi, politik, sosial, dan demokrasi.
“Kita harus menjadi warga bangsa yang tidak hanya menjaga kedaulatan tetapi juga bertanggung jawab pada isu-isu dunia,” ujar Menteri AHY saat menjadi narasumber pada Kamis, lalu.
Menteri AHY juga menekankan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari persiapan menyongsong 100 tahun kemerdekaan Indonesia, dengan harapan mewujudkan negara yang aman, damai, adil, sejahtera, serta maju dan mendunia. Ia mengajak para peserta untuk berperan aktif dalam strategi mewujudkan Indonesia Emas 2045, dengan memanfaatkan modal yang kuat seperti sumber daya alam dan manusia.
Materi pelatihan mencakup nilai-nilai kebangsaan berdasarkan Empat Konsensus Dasar Bangsa: Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika. Tujuannya adalah agar peserta dapat mentransformasikan nilai-nilai tersebut dalam pola pikir, sikap, dan tindakan sehari-hari, serta membentuk kepribadian masyarakat Indonesia.
Selain Menteri AHY, sesi pemaparan materi juga diisi oleh Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin. Agenda pelatihan meliputi pembinaan, diskusi kelompok, literasi digital, dan pembangunan karakter bangsa melalui Revolusi Mental. Pelatihan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan meningkatkan kesadaran peserta dalam memperkuat ketahanan nasional guna menjaga keutuhan dan keamanan negara.
Turut hadir dalam acara tersebut Staf Khusus Bidang Manajemen Internal, Agust Jovan Latuconsina; Tenaga Ahli Bidang Kerja Sama Lembaga, Widanardi Satryatomo; dan Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian ATR/BPN, Harison Mocodompis. Selain itu, hadir juga Plt. Gubernur Lemhannas, Eko Margiyono; Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas, Rido Hermawan; serta sejumlah Pengurus Pusat IA-ITB. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
EKBIS23/04/2025 09:15 WIB
IHSG Tembus 6.605, Saham MAPA & INDF Jadi Top Gainers
-
EKBIS23/04/2025 08:30 WIB
Pertamina Turunkan Harga BBM Non-Subsidi Mulai Hari Ini, Rabu 23 April 2025
-
EKBIS23/04/2025 10:15 WIB
Kabar Gembira Investor Emas: Harga Antam Melonjak Tajam
-
EKBIS23/04/2025 09:45 WIB
Rupiah Kembali Loyo Ditekan Sentimen Trump Soal The Fed
-
POLITIK23/04/2025 11:00 WIB
Catur Politik Tingkat Tinggi: Prabowo Hadapi “Kudeta Tertutup” Sang Mantan?
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045