Connect with us

Nusantara

BMKG: Hujan Lebat dan Angin Kencang Mengancam Beberapa Wilayah di Indonesia

Published

on

AKTUALITAS.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan cuaca bagi sebagian besar wilayah Indonesia pada Kamis ini. Diperkirakan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat akan mengguyur beberapa daerah, seperti Bangka Belitung, Gorontalo, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Timur.

Peringatan serupa juga berlaku untuk Kalimantan Utara, Maluku, Papua, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan. Sementara itu, wilayah Aceh, Lampung, Sumatera Utara, dan Maluku Utara diprediksi akan mengalami hujan lebat.

BMKG juga mengingatkan akan potensi angin kencang di Nusa Tenggara Timur dan Bali. Selain itu, wilayah Jambi, Jawa Barat, dan Kalimantan Barat diperkirakan akan diguyur hujan yang disertai petir.

Pada siang hari, sebagian besar kota di Indonesia diperkirakan akan mengalami hujan ringan hingga sedang, dengan hujan petir di Banjarmasin dan Palembang. Namun, pada malam dan dini hari, mayoritas kota-kota di Indonesia diperkirakan berawan atau cerah berawan.

Khusus untuk Jakarta, cuaca diperkirakan berawan atau cerah berawan sepanjang hari di sebagian besar wilayah, kecuali Jakarta Selatan yang diprediksi akan mengalami hujan pada siang hari.

BMKG menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan mempersiapkan diri menghadapi kondisi cuaca yang berpotensi ekstrem ini. Masyarakat di daerah rawan banjir dan longsor diharapkan untuk meningkatkan kesiagaan dan memperhatikan informasi terbaru dari BMKG. (YAN KUSUMA/RAFI)

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id