OASE
Surat Al-Falaq: Perisai Spiritual Umat Islam, Ini 7 Keutamaannya yang Jarang Diketahui
AKTUALITAS.ID – Di tengah tantangan hidup yang kian kompleks, umat Islam dianjurkan untuk kembali kepada sumber kekuatan spiritual yang telah diajarkan Rasulullah SAW. Salah satunya adalah dengan mengamalkan Surat Al-Falaq, surah pendek dalam Al-Qur’an yang menyimpan tujuh keutamaan luar biasa.
Surat Al-Falaq merupakan surah ke-113 dalam Al-Qur’an, terdiri dari lima ayat dan termasuk golongan Makkiyah. Terletak di Juz 30, surat ini kerap dibaca dalam salat, zikir pagi dan petang, serta sebelum tidur. Meski singkat, fadhilahnya sangat besar bagi kehidupan seorang muslim.
Berikut tujuh keutamaan Surat Al-Falaq yang patut diketahui dan diamalkan:
1. Mendapat Perlindungan Langsung dari Allah SWT
Rasulullah SAW rutin membaca Al-Falaq bersama Al-Ikhlas dan An-Naas sebelum tidur, lalu meniupkan ke telapak tangan dan mengusapkannya ke seluruh tubuh. Ini menjadi sunnah perlindungan dari segala keburukan.
2. Termasuk Surat yang Istimewa
Dalam hadis riwayat Muslim, Rasulullah menyebut Al-Falaq dan An-Naas sebagai ayat-ayat yang belum pernah ada sebelumnya, menandakan keistimewaannya sebagai pelindung utama dari kejahatan.
3. Menjadi Media Penyembuhan
Ketika sakit, Rasulullah membacakan Al-Falaq sebagai bagian dari al-mu’awwidzatain dan meniupkan ke tubuhnya. Dalam kondisi berat, Aisyah RA yang membacakannya untuk beliau, berharap keberkahan dari firman Allah.
4. Melindungi dari Gangguan Jin dan ‘Ain
Rasulullah SAW dahulu berlindung dari jin dan mata hasad hingga turun Al-Falaq dan An-Naas. Sejak itu, beliau hanya menggunakan dua surat ini sebagai perlindungan spiritual.
5. Terhindar dari Malapetaka dan Kedengkian
Dalam tafsir Nur Ats-Tsaqalayn, disebutkan bahwa membaca Al-Falaq bersama ayat At-Taubah:129 mampu melindungi dari tipu daya, makar, dan niat jahat orang lain.
6. Bacaan Zikir Pagi dan Petang
Rasulullah menganjurkan membaca Al-Falaq, An-Naas, dan Al-Ikhlas tiga kali setiap pagi dan petang. Bacaan ini diyakini mencukupi segala kebutuhan perlindungan seorang muslim.
7. Memberikan Ketenangan Jiwa
Menurut Hakim Pengadilan Agama Tanggamus, Engkos Saeful Kholiq, Lc., Surat Al-Falaq dan An-Naas dapat memberikan ketenangan batin dan menjaga dari sihir serta gangguan spiritual lainnya. Dianjurkan dibaca saat pagi, sore, dan menjelang tidur.
Dengan keutamaan yang begitu besar, Surat Al-Falaq bukan hanya bacaan rutin, tetapi juga perisai spiritual yang dapat memperkuat iman dan menjaga ketenangan jiwa. Umat Islam diimbau untuk mengamalkannya secara konsisten sebagai bagian dari zikir harian dan ibadah pribadi. (Mun)
-
RIAU17/11/2025 22:02 WIBPolres Pelalawan Ungkap Sindikat BNN Gadungan Pemeras PNS, Tiga Pelaku Ditangkap
-
NASIONAL17/11/2025 11:15 WIBWakil Ketua DPR RI: Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
-
RIAU17/11/2025 19:45 WIBPolda Riau Gelar Operasi Zebra Lancang Kuning 2025, Tekankan Edukasi, Keselamatan, dan Green Policing Jelang Operasi Lilin
-
OLAHRAGA17/11/2025 14:00 WIBKalahkan Jepang 0-1 Tim Sepak Bola CP Indonesia Melaju ke Semifinal
-
OLAHRAGA17/11/2025 21:00 WIBHaaland Lega Antar Norwegia Akhiri Penantian 28 Tahun ke Piala Dunia 2026
-
OTOTEK17/11/2025 18:00 WIBGuangzhou Auto Show, Akan Jadi Debut Truk Pikap GWM 2026 Cannon
-
NUSANTARA17/11/2025 13:30 WIBTerlibat Penggelapan Dana Perusahaan, WNA Spanyol Jadi Tersangka di Lombok
-
EKBIS17/11/2025 15:30 WIBBI: ULN Indonesia Triwulan III 2025 Turun

















