POLITIK
Dukung Pemerintahan Prabowo, PPP Gabung KIM

AKTUALITAS.ID – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengumumkan bahwa Partai Persatuan Pembangunan (PPP) telah resmi bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju dan mendukung pemerintahan yang akan datang. Hal ini disampaikan Prabowo usai menerima kunjungan Pelaksana Tugas Ketua Umum DPP PPP, Muhamad Mardiono, di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis (15/8/2024) malam.
Prabowo menyatakan rasa syukur dan terima kasih atas keputusan PPP untuk bergabung dengan koalisinya.
“Baru saja saya menerima kedatangan Pak Mardiono, sahabat lama saya, dan beliau menyampaikan keputusan PPP untuk bergabung dengan kami dalam koalisi kami. Mendukung pemerintahan yang insya Allah akan saya pimpin Oktober yang akan datang,” ujar Prabowo.
Dalam pernyataannya, Prabowo menekankan pentingnya kolaborasi, kerja sama, dan persatuan dari seluruh elemen bangsa untuk kepentingan rakyat Indonesia.
“Saya kira intinya itu dan kita merasa kerja sama ini sangat besar manfaatnya, dan sudah terlihat di banyak daerah. Kita sudah bersinergi, saya kira begitu,” tambahnya.
Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Muhamad Mardiono, menjelaskan bahwa keputusan partainya untuk bergabung dengan koalisi Prabowo didasari oleh selesainya proses Pemilihan Presiden 2024. Sebelumnya, PPP memang tidak mendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam pilpres tersebut.
“Namun, karena pilpres sudah selesai dan sudah ada keputusan, maka PPP tidak ada alasan lain kecuali mendukung Presiden Terpilih Bapak Prabowo agar bisa menjalankan semua program kerja yang hari ini telah ditunggu-tunggu oleh rakyat Indonesia, untuk mempercepat kesejahteraan rakyat Indonesia,” jelas Mardiono.
Mardiono juga menegaskan bahwa PPP berkomitmen penuh untuk mendukung pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka serta menjalin kerja sama dengan Partai Gerindra pada Pilkada 2024.
“Kami telah memiliki komitmen dengan Partai Gerindra, yaitu untuk menjalin kerja sama pada pilkada, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, dan ini telah berjalan sejak proses pencalonan pilkada itu dilakukan. Jadi, masih ada beberapa tempat lagi,” ujarnya.
Keputusan PPP untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju menambah kekuatan politik Prabowo Subianto dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan-tantangan pemerintahan di masa depan. Dukungan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antarpartai dalam mewujudkan visi dan misi pemerintahan yang pro-rakyat serta mempercepat kesejahteraan nasional. (NAUFAL/RAFI)
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
FOTO20/04/2025 03:50 WIB
FOTO: Seminar Kesehatan dari Pakar Psikologi Benny Prawira
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat
-
JABODETABEK20/04/2025 23:00 WIB
Pemprov DKI Berikan Tarif Rp1 untuk Penumpang Wanita Transjakarta di Hari Kartini
-
EKBIS20/04/2025 22:00 WIB
Pemkab Mimika Dorong Produksi Telur Lokal Capai 15 Ton per Hari