Berita
Kamis Pagi, IHSG Dibuka Stagnan ke Level 5.685
AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka stagnan. IHSG naik 2 poin (0,08%) ke 5.685. Sedangkan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.140. IHSG pada pra pembukaan Kamis (26/11/2020) sempat dibuka negatif. IHSG kemudian bergerak naik saat pembukaan. IHSG naik tipis 2 poin (0,08%) ke 5.685. […]
AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka stagnan. IHSG naik 2 poin (0,08%) ke 5.685.
Sedangkan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.140.
IHSG pada pra pembukaan Kamis (26/11/2020) sempat dibuka negatif. IHSG kemudian bergerak naik saat pembukaan. IHSG naik tipis 2 poin (0,08%) ke 5.685. Sedangkan indeks LQ45 pagi ini menguat 0,18 poin ke level 904.
Bursa Amerika Serikat ditutup Bercampur. Dow Jones ditutup 29,872.47(-0.58%), NASDAQ ditutup 12,094.40 (+0.48%), S&P 500 ditutup 3,629.65 (-0.16%).
Bursa saham US ditutup bercampur setelah data pengangguran diumumkan dan mengecewakan investor. Data pengangguran menunjukkan sebanyak 778,000 orang mengklaim pengangguran, di mana angka ini jauh di atas ekspektasi analis yang hanya 733.000 pengangguran. Hal ini menunjukkan bahwa pemulihan tidak terus menerus terjadi dan menunjukkan bahwa kondisi COVID-19 sekarang yang makin meningkat mulai berdampak pada ekonomi.
Sedangkan Bursa Asia dibuka melemah, namun cenderung menguat seiring dengan komentar dari rapat The Fed yang akan mengumumkan rencana untuk memulihkan perekonomian US dari pandemi COVID-19.
Sementara bursa Asia pagi ini mayoritas bergerak di zona merah. Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:
Indeks Nikkei naik 123 poin ke 26.419
Indeks Hang Seng turun 11 poin ke 26.659
Indeks Shanghai melemah 5 poin ke 3.357
Indeks Strait Times berkurang 17 poin ke 2.851
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
POLITIK16/11/2025 15:00 WIBPersatuan Rakjat Desa: Sejarah Partai Politik Sunda di Pemilu 1955 dan Perannya di Parlemen
-
RAGAM16/11/2025 15:30 WIBCara Mengecilkan Perut Buncit dengan Cepat dan Sehat
-
EKBIS17/11/2025 09:30 WIBIHSG dan LQ45 Kompak Menguat Pagi Ini (17/11), Investor Uji Resisten 8.400
-
JABODETABEK17/11/2025 05:30 WIBCuaca DKI Jakarta 17 November 2025: Hujan Sedang dan Petir di Beberapa Wilayah
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
RIAU16/11/2025 16:00 WIBDragbike di Sirkuit Sport Center, Cara Efektif Dirlantas Polda Riau Cegah Aksi Balapan Liar
-
OASE17/11/2025 05:00 WIBSurat Al Ankabut: Menguatkan Iman dan Tawakal dalam Menghadapi Tantangan

















