Berita
Usai Menang Pemilu, PM Portugal Positif Covid-19
Perdana Menteri Portugal Antonio Costa dinyatakan positif Covid-19 pada Selasa (1/2), beberapa hari setelah memenangkan pemilu. Kabar Costa positif Covid-19 disampaikan oleh perwakilan kabinetnya. “Dia tidak memiliki gejala apa pun dan akan menjalani masa isolasi tujuh hari,” demikian keterangan yang dikutip AFP. Costa dinyatakan positif Covid-19 setelah partainya memenangkan 117 kursi di parlemen dengan 230 […]
Perdana Menteri Portugal Antonio Costa dinyatakan positif Covid-19 pada Selasa (1/2), beberapa hari setelah memenangkan pemilu. Kabar Costa positif Covid-19 disampaikan oleh perwakilan kabinetnya.
“Dia tidak memiliki gejala apa pun dan akan menjalani masa isolasi tujuh hari,” demikian keterangan yang dikutip AFP.
Costa dinyatakan positif Covid-19 setelah partainya memenangkan 117 kursi di parlemen dengan 230 kursi dalam pemilihan cepat, akhir pekan lalu.
Costa, yang telah memimpin dua pemerintahan minoritas sejak 2015, sebelumnya telah dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden Marcelo Rebelo de Sousa pada Rabu (2/2).
Kepala negara, yang mulai berbicara dengan anggota parlemen dari semua sisi tentang kabinet baru pada Selasa, diharapkan secara resmi mengundang Costa untuk membentuk pemerintahan baru.
Susunan anggota kabinet diperkirakan tidak akan diumumkan sampai minggu terakhir Februari setelah parlemen baru mulai bekerja, kata kabinet.
Costa tidak pernah mengumumkan mengidap Covid-19 sebelumnya. Namun, ia sempat mengisolasi diri sebelumnya, termasuk setelah melakukan kontak dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang dinyatakan positif pada akhir 2020.
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
OLAHRAGA17/11/2025 14:00 WIBKalahkan Jepang 0-1 Tim Sepak Bola CP Indonesia Melaju ke Semifinal
-
EKBIS17/11/2025 09:30 WIBIHSG dan LQ45 Kompak Menguat Pagi Ini (17/11), Investor Uji Resisten 8.400
-
NASIONAL17/11/2025 10:00 WIBMKMK Pertanyakan Laporan Ijazah Palsu Arsul Sani ke Bareskrim Polri
-
NASIONAL17/11/2025 11:15 WIBWakil Ketua DPR RI: Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
JABODETABEK17/11/2025 05:30 WIBCuaca DKI Jakarta 17 November 2025: Hujan Sedang dan Petir di Beberapa Wilayah
-
OASE17/11/2025 05:00 WIBSurat Al Ankabut: Menguatkan Iman dan Tawakal dalam Menghadapi Tantangan

















