Berita
Skandal Besar Asabri, Mahfud MD Panggil Sri Mulyani dan Erick Tohir
AKTUALITAS.ID – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD mengungkap skandal yang ia sebut jumlah penyalahgunaannya lebih fantastis dibanding kasus Jiwasraya. Skandal tersebut melibatkan PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri). “Saya mendengar ada isu korupsi di Asabri yang mungkin itu tak kalah fantastisnya dengan kasus Jiwasraya. Di atas Rp10 triliun itu,” […]

AKTUALITAS.ID – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD mengungkap skandal yang ia sebut jumlah penyalahgunaannya lebih fantastis dibanding kasus Jiwasraya. Skandal tersebut melibatkan PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri).
“Saya mendengar ada isu korupsi di Asabri yang mungkin itu tak kalah fantastisnya dengan kasus Jiwasraya. Di atas Rp10 triliun itu,” kata Mahfud di kantornya, Jakarta, Jumat (10/1/2020).
Ia menjelaskan asuransi Asabri memang lebih banyak dipakai pensiunan polisi dan tentara yang pangkatnya kecil. Akibatnya, mereka tak bisa punya rumah karena pensiunannya tak juga keluar.
“Kita akan segera panggil bu Sri Mulyani dan pak Erick Tohir untuk menanyakan duduk masalahnya. Kalau memang ada masalah hukum kita giring ke pengadilan,” kata Mahfud.
Ia menilai tidak boleh ada korupsi untuk para prajurit yang bekerja mati-matian namun sesudah pensiun malah disengsarakan.
“Mari kita giring proses hukum ini supaya diungkap. Enggak usah berspekulasi si A terlibat, ini dari istana. Ndak ada itu. Pokoknya Presiden sudah memerintahkan gebuki semua yang korupsi itu jangan ditutup-tutupi, yakinlah,” kata Mahfud.
Ia mengatakan apabila ada pihak yang dicurigai terkait kasus ini, ia meminta untuk memberitahukan langsung kepadanya. “Jadi kalau orang yang selalu curiga ini terlibat ini terlibat, kasih ke saya. Saya nanti yang antarkan ke KPK atau ke kejaksaan,” ujar mantan Ketua MK itu.
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
NUSANTARA24/04/2025 12:30 WIB
Gunung Gede-Pangrango Buka Lagi, Tapi Ada Zona Terlarang untuk Pendaki
-
JABODETABEK24/04/2025 17:30 WIB
Wamenkop Tegaskan Program Koperasi Merah Putih Tak Bermuatan Politik
-
NASIONAL24/04/2025 16:00 WIB
Kejagung Serahkan 10 Bundel Dokumen ke Dewan Pers
-
JABODETABEK24/04/2025 18:30 WIB
Dukcapil DKI Jakarta Raih Peringkat Pertama dalam Penilaian Kinerja
-
JABODETABEK24/04/2025 19:30 WIB
Polda Metro Jaya Klarifikasi Dugaan Penembakan di Grogol
-
JABODETABEK24/04/2025 21:30 WIB
Peradi Bersatu Bakal Laporkan Roy Suryo CS ke Polda Metro Jaya Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi
-
NASIONAL24/04/2025 15:00 WIB
Yayasan Tanpa Izin di Batanghari Ditutup Densus 88 Karena Diduga Jaringan NII